
SuaraBatam.id - Enam pengamen mengeroyok seorang penghuni ruko di kawasan Nagoya Newtown, Lubukbaja, Batam, Kepulauan Riau.
Korban SA, dihajar oleh sekelompok pengamen itu pada Rabu (5/2/2022) dini hari.
"Saat itu pelapor yang merupakan istri korban sedang berada di lantai 2 mendengar suara keributan, saat dicek ternyata suaminya tengah dikeroyok oleh sejumlah orang tak dikenal," ujar Kapolsek Lubukbaja, Kompol Budi Hartono, melansir Batamnews Kamis (24/2/2022).
Istri SA, lanjut Budi, melihat suaminya dipukuli menggunakan balok kayu. Sedangkan, pelaku lainnya menendang dan memukul SA.
Saat pelapor turun dari lantai dua, para pengamen tersebut sudah melarikan diri karena sempat dipisahkan oleh warga setempat.
Baca Juga: Ganja 765 Gram Disimpan Dalam Kaleng Makanan Terendus Anjing Pelacak Bea Cukai Batam
Dari penyelidikan pihak kepolisian, petugas mendapatkan informasi terkait identitas salah satu pelaku. Pelaku berinisial HS berhasil ditangkap di wilayah Pasar Seken Jodoh.
Kepada polisi, HS mengaku dendam terhadap SA karena sempat diusir saat mengamen di ruko milik korban.
Merasa sakit hari, HA lantas mengajak rekan-rekannya untuk mengeroyok SA. Selain itu, ia juga dalam pengaruh minuman beralkohol dan mengonsumsi obat batuk cair secara berlebihan.
Polisi masih memburu pelaku lainnya. HS kini ditahan dan dijerat Pasal 170 Ayat (1) KUHPidana dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun penjara.
Baca Juga: Wisatawan Travel Bubble dari Singapura Langsung Pesan Ayam Penyet dan Nasi Padang Saat Tiba di Batam
Berita Terkait
-
5 Aksi Keji Roslina ke ART di Batam, Termasuk Panggil Pakai Nama Binatang
-
Cerita Intan ART Batam yang Dipaksa Makan Kotoran oleh Majikan, Selamat Usai Nekat Lakukan Ini
-
Hana Pet Cafe Batam Diduga Milik Roslina Penyiksa ART Jadi Sorotan, Karyawan Cemaskan Hal Ini
-
Tampang Roslina Rossa Fang Tersangka Penyiksa ART di Batam, Owner Pet Cafe dan Mantan Manager Bank
-
Barelang Bersolek Jadi Waterfront City: Wisata Bahari Ala Batam Siap Saingi Singapura?
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
Terkini
-
Berkomitmen Wujudkan Keuangan Berkelanjutan, BRI Perkuat Kontribusi terhadap SDGs
-
BRI Komitmen Bangun Ekosistem Pemberdayaan UMKM Terintegrasi agar Makin Banyak yang Go Global
-
Akselerasi Prestasi, Mandiri Bintan Marathon Kukuhkan Standar Internasional
-
UMKM Susu Ponorogo Bangkit Usai PMK, Berkat Pembiayaan dan Pendampingan BRI
-
Rekam Jejak BRI di Kancah Internasional Lewat 15 Penghargaan FinanceAsia Awards 2025