SuaraBatam.id - Putri Ustaz Yusuf Mansur, Wirda Mansur atau Wirda Salamah Ulya ramai menjadi sorotan publik. Ia dituduh membuat kebohongan publik dengan latar belakang pendidikannya.
Akun Twitter dengan nama @strawbeelly membuat sebuah thread yang membahas data-data mengenai latar belakang pendidikan Wirda.
Di akun Linkedin, Wirda mengaku sebagai lulusan dari University of Oxford.
Namun, pada sesi tanya jawab lewat Instagram, Wirda justru mengaku mengenyam S1 di jurusan Business Enterprise di UoB atau University of Birmingham.
Baca Juga: Ulasan Buku Reach Your Dreams: Menggapai Mimpi Setinggi Langit
Ia juga mengatakan bahwa saat ini belum sempat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang S2.
Wirda Mansur terdata sebagai mahasiswa Institut Daarul Quran Jakarta.
Warganet pun semakin bingung dengan lampiran data lain yang menjelaskan bahwa Wirda Mansur adalah mahasiswa di Institut Daarul Quran yang mana merupakan kampus milik sang ayah.
Wirda sempat juga menjawab pertanyaan seputar riwayat pendidikannya melalui Instagram. Selebgram sekaligus pengusaha itu mengaku kalau dia ikut ujian paket B dan C saat bersekolah dulu.
"Gue TK sampai SD di Daarul Quran, SMP di Jordan nyambung ke Amerika, tapi gak selesai jadi ikut paket di Indo. Lalu SMA di Inggris, cuma bentar aja. Ikut paket lagi di Indo," tulis Wirda di akun Instagramnya pada sesi tanya jawab melalui story.
Baca Juga: Gencar Promosi Kripto sang Anak, Ustaz Yusuf Mansur Diingatkan Fatwa Haram MUI
Hal ini pun warganet mempertanyakan tentang latar pendidikan Wirda Mansur, karena data dan jawaban yang dia berikan tidak sesuai.
Akun yang sama juga menyebutkan bahwa Wirda Mansur hanya mengambil summer class di Oxford, dan bukanlah lulusan dari universitas bergengsi tersebut.
"For your information, dia gak kuliah di Oxford, cuma ambil kelas summer program sebentar," tambah akun @strawbeelly sambil melampirkan foto yang pernah Wirda bagikan di media sosialnya.
Berita Terkait
-
Ustaz Yusuf Mansur Temui Gus MIftah Untuk Belajar, Malah Disarankan Pendakwah yang Lain
-
Lika-liku Perjalanan Cinta Sabda Ahessa, dari Pacaran dengan Wulan Guritno Hingga Bertemu Jodoh di Yordania
-
Beda dari Paus Fransiskus, Wirda Mansur Dijemput Mobil Rp1 Miliar saat Jadi Tamu Raja Salman
-
5 Kampus Terbaik bagi Kamu yang Tertarik Study Abroad di Jurusan Pendidikan
-
Wirda Mansur Bantah Pacaran dengan Sabda Ahessa, Ngaku Sudah Punya Pangeran
Tag
Terpopuler
- Bongkar Dalang Pagar Laut Tangerang, AGRA Sebut Jokowi Orang yang Paling Harus Bertanggung Jawab
- TNI AL Terjunkan Tank Amfibi Bongkar Pagar Laut di Tangerang, Said Didu: Ini Simbol Hadirnya Negara
- Beda Cara Jawab, Public Speaking Gibran Dibandingkan dengan Kholid Nelayan Banten: Malu sama Rakyat..
- Aset Hibah yang Diterima Mayor Teddy Tak Boleh Ditarik Lagi, Hukumnya Seperti Anjing Jilat Muntahnya
- Ragnar Oratmangoen dan Jay Idzes Permalukan Erik Ten Hag: Menang 2-1
Pilihan
-
Siapa Nono Sampono? Mantan Komandan Marinir di Pusaran Polemik Pagar Laut
-
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S25 Ultra vs Samsung Galaxy S24 Ultra, Baru Lebih Bagus?
-
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 vs Jordania: Jens Raven Cedera, Ragil Tumpuan
-
Tawa Lepas Jokowi Usai Dikaitkan Kasus Pagar Laut: Investigasi Dong!
-
Kampung Rusia di Ubud Bali Ditutup, Bos Jerman Dipenjara
Terkini
-
Inilah 5 Perbedaan Samsung Galaxy A55 5G dengan Samsung Galaxy A35 5G
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal