SuaraBatam.id - Kim Tae Hyung dari grup band K-pop BTS dinyatakan positif COVID-19. Sebelumnya Kim mengalami sakit tenggorokan dan demam ringan.
Menurut agensi Big Hit Music, anggota BTS lainnya sudah melakukan tes PCR dan dinyatakan negatif.
Sebelumnya sudah 5 anggota BTS yang pernah terjangkit COVID-19. Sebelum V tertular, Jimin pada akhir bulan Januari 2022 lalu harus dilarikan ke rumah sakit juga karena terinfeksi Covid-19 dan menderita usus buntu akut.
Melalui pernyataan resminya, Big Hit Music pun melaporkan soal kondisi kesehatan V.
"V mengunjungi rumah sakit pada Selasa tanggal 15 Februari setelah mengalami sakit tenggorokan ringan dan mengikuti tes PCR. Dia didiagnosis dengan COVID-19 malam ini," kata Big Hit Music dilansir Soompi, Rabu.
V telah mendapatkan dua kali vaksinasi COVID-19 dan tidak menunjukkan gejala berat selain demam ringan dan sakit tenggorokan.
Dia saat ini menjalani perawatan di rumah sambil menunggu pedoman lebih lanjut dari otoritas perawatan kesehatan.
"Ada kontak dengan anggota lain pada hari Sabtu tanggal 12, tetapi semua orang memakai masker, dan tidak ada kontak dekat," ujar Big Hit Music.
"Tidak ada anggota BTS selain V yang menunjukkan gejala apa pun, dan semua orang menerima hasil negatif dari tes mandiri," lanjutnya.
Baca Juga: Mendiang Dorce Gamalama Disalatkan sebagai Laki-laki sebelum Dimakamkan
Big Hit Music akan selalu mengutamakan kesehatan para artisnya dan berusaha agar V mendapatkan perawatan yang terbaik dan bisa secepatnya pulih.
Selain itu, Big Hit Music akan selalu bekerja sama dengan otoritas kesehatan Korea.
Tag
Berita Terkait
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Ditunggu ARMY, BTS Siap Comeback 20 Maret 2026
-
Resmi! BTS Siap Comeback dengan Album Baru pada 20 Maret Mendatang!
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen
-
Kabar Gembira untuk ARMY, Film Konser Jin BTS Segera Tayang di Bioskop
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar