SuaraBatam.id - Della Dartyan mengaku merasa lega bisa mengungkapkan sosok Arini yang sebenarnya di "Arini by Love Inc". Sebelum ia berhasil memerankan karakter yang sama di "Love for Sale" pertama dan kedua.
"Yang pasti happy banget. Aku merasa beruntung banget bisa memerankan karakter ini dari tahun 2017 dan jadi pembelajaran tersendiri untuk aku di dunia seni peran. Karena kan karakter ini terus berkembang dari tahun ke tahun," ungkap Della saat jumpa pers virtual, Selasa.
"Finally aku bisa memberi tahu, siapa sih Arini. Soalnya tuh menariknya gini, dari tahun 2017 aku tuh seperti memerankan peran dalam peran. Ini tuh menarik banget kan karena Arini ada banyak layer. Dan yang dilihatin di "Love for Sale" 1 dan 2 itu adalah layer terluarnya sebenarnya," sambungnya.
Lebih lanjut, Della menjelaskan bahwa saat pertama kali memerankan sosok Arini, dirinya telah membuat background tentang karakter tersebut. Sehingga, Arini pun merasa tidak terlalu kesulitan saat mendalami karakter sebagai Arini di "Arini by Love Inc".
Baca Juga: Identitas Arini di Love For Sale Akan Terbongkar di Film Arini by Love.inc
"Sebenarnya kalau background story tuh sudah ada dari awal waktu aku menciptakan Arini di "Love for Sale". Aku sih tipe yang kalau misalnya dapat peran, aku pasti akan membuat dunianya sendiri. Aku juga pasti nulis. Jadi begitu memerankan Arini lagi, tinggal buka lagi background-nya," kata Della.
"Kalau untuk adaptasi pasti ada. Lebih ke reminder lagi sih, kayak mengulang lagi antara Arini yang dulu dan sekarang," tambahnya.
Dalam film "Arini by Love Inc", nantinya pihak perusahaan Love.inc akan dihadapkan dengan ketegangan bahwa aset terbesar mereka yakni Arini kini memiliki sebuah keinginan.
Arini pun merupakan seorang agen jasa pemberi kebahagiaan yang ingin mengejar kebahagiaan sendiri dengan mencari seseorang dari masa lalunya. (antara)
Baca Juga: 7 Fakta Adipati Dolken dan Della Dartyan di Film Akhirat: A Love Story
Berita Terkait
-
Nyanyi Sunyi dalam Rantang, Saat Film Jadi Cerminan Isu Hukum di Indonesia!
-
Film Qodrat 2: Ustaz Qodrat Balik Lagi!
-
4 Rekomendasi Film Taskya Namya selain Horor, Ada 'The Shadow Strays'
-
Nino RAN Resmi Menikah, Sosok Istrinya Bikin Publik Kaget
-
4 Rekomendasi Series Dibintangi Della Dartyan, Terbaru 'Bestie 2'
Terpopuler
- Lex Wu Tanggapi Pembelaan Deddy Corbuzier Soal MBG: Dulu Loe Bukan...
- Ditegur Warga LA Tak Punya Empati Ngonten di Lokasi Kebakaran, Uya Kuya: Kami Diizinkan FBI
- Pemain Keturunan Pamit dari Timnas Indonesia U-20: Karena Konflik Kepentingan, Saya Tidak Melanjutkan
- Coach Justin Nasihati Nova Arianto seusai Timnya Dibantai 0-13 oleh Timnas Indonesia U-17
- Thom Haye Bakal Dilatih Patrick Kluivert: Sangat Gila Saya Mikir...
Pilihan
-
Belly Djaliel, Bos Intan Agung Makmur Perusahaan Milik Aguan yang Kuasai 234 HGB Pagar Laut Tangerang
-
Persija Cetak Rekor di BRI Liga 1, Carlos Pena: Jakmania Luar Biasa!
-
Bocoran Jersey Anyar Timnas Indonesia: Ada Motif Batik, Kapan Rilisnya?
-
"Ayamnya Enak, Sayurnya Tidak": Kritik Jujur Siswa SD Samarinda soal Program MBG
-
Pendidikan di Kaltim Menyongsong IKN, Pengamat: Infrastruktur Saja Tak Cukup
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!