SuaraBatam.id - Manajer Tukul Arwana, Rizky Kimon menjelaskan kondisi terkini komedian tersebut.
Dia mengatakan bahwa kondisi Tukul pasca operasi sudah membaik. Dapat menggerakkan tubuh namun masih sulit untuk bicara.
"Untuk komunikasi memang belum optimal," kata Rizki Kimon, manajer Tukul Arwana di kawasan Cipete, Jakarta (11/1), melansir Suara.com-jaringan Hops.ID pada Rabu (12/1/2022).
Lanjut dia untuk berbicara, Tukul masih mengandalkan gestur tubuh tapi pemahamannya sudah semakin membaik.
"Masih sama. Kalau oke, ngangguk. Tapi setidaknya pemahaman beliau membaik," bebernya.
Keluarga sudah menyiapkan rencana pengobatan untuk mengembalikan kemampuan berbicara Tukul Arwana. Kimon menyebut Tukul akan melakukan fisioterapi wicara.
"Mungkin nanti ditunjang dengan fisoterapi wicara. Insya Allah Mas Tukul akan lekas membaik dan bisa bicara," tuturnya.
Seperti diketahui, Tukul Arwana mengalami pendarahan otak hingga dilarikan ke rumah sakit pada 22 September 2021.
Beberapa waktu kebelakang, beredar cuplikan rekaman di media sosial yang menunjukkan kondisi Tukul Arwana di tengah proses pemulihan pasca operasi. Terlihat, pelawak berusia 58 tahun itu ringkih, tak seenerjik biasanya.
Baca Juga: Pemulihan Kesehatan Tukul Arwana Banyak Kemajuan, Dulu Duduk di Kursi Saja Susah
Namun Rizky Kimon memberikan penjelasan bahwa gambaran kondisi Tukul yang tersebar luas di media sosial tidak seperti bayangan orang-orang. Tukul Arwana sudah berangsur pulih.
Berita Terkait
-
Vega Darwanti Ungkap Kondisi Terkini Tukul Arwana
-
Kondisi Terkini Tukul Arwana Usai Rayakan Ultah ke-62, Disebut Makin Gemuk dan Semringah
-
Vega Darwanti dan Peppy Rayakan Ulang Tahun Tukul Arwana, Nostalgia Acara Empat Mata
-
Kabar Terbaru Tukul Arwana Usai Stroke, Terlihat Bugar Meski Tak Banyak Respons
-
Cek Fakta: Tukul Arwana Meninggal Dunia, Benarkah?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar