SuaraBatam.id - Hak asus anak mendiang Vanessa Angel, Gala Sky masih dipertanyakan publik. Mirisnya, masalah hak asuh tak kunjung selesai, apalagi Ia diperebutkan pihak keluarga Vanessa Angel maupun Bibi Ardiansyah.
Menengahi konflik yang terjadi, Kak Seto sebagai perwakilan dari Komnas Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) akhirnya angkat bicara.
Kak Seto mengungkapkan kekecewaan atas kejadian ini. Pasalnya, hal ini dapat mempengaruhi tumbuh kembang anak. Karenanya Kak Seto berinisiatif untuk mempertemukan kedua keluarga tersebut.
"Iya (kecewa) sebetulnya cukup banyak ya kami menangani kasus-kasus seperti itu ya," ucap Kak Seto dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (6/1/2022).
Baca Juga: Mayang Ngaku Masih Sering Didatangi Vanessa Angel Lewat Mimpi
"Dari pengalaman kami mana kala dari kedua keluarga mau tidak mau melihat yang terbaik, menang kalah semuanya memang, bahagia karena kunci kebahagiaan adalah pada diri anak saat ini dan masa depan," sambungnya.
Kak Seto menegaskan, dia tak ingin pertemuan yang direncanakannya dengan Doddy Sudrajat dan Faisal diintip oleh awak media.
Menurutnya, mediasi harus dijalankan secara internal tanpa campur tangan pihak luar.
"Jadi mungkin karena diselesaikan internal tidak terekspose media, selesaikan lah kepada kedua belah keluarga," kata dia.
Pihak Kak Seto akan mencari solusi dan memberikan masukan serta gagasan terbaik untuk upaya tumbuh kembang Gala Sky di masa depan.
Baca Juga: Wajah Fuji dan Gala Sky Saat Tidur Jadi Sorotan, Netizen: Mirip Banget
Kak Seto ingin, anak yang kini yatim piatu itu tumbuh di lingkungan kondusif dan tak terpengaruh konflik orang dewasa di sekitarnya.
Dengan berbagai pertimbangan, Kak Seto bahkan siap memutuskan pihak mana yang akan mendapatkan hak asuh Gala Sky.
Dia berharap, keputusan Kak Seto soal hak asuh Gala Sky itu nantinya akan disetujui kedua belah pihak.
"Ini untuk kebahagiaan anak, langkahnya adalah seperti ini, dengan harapan ini semua bisa dimengerti dan disetujui oleh kedua belah pihak," tandas Seto Mulyadi.
Berita Terkait
-
Berapa Gaji Siska Lorensa Pengasuh Gala Sky? Bertahun-tahun Kerja Kini Dikabarkan Resign
-
Kekayaan Aisar Khaled, Hadiahi Gala Sky Mainan Kaget usai Tahu Harganya
-
Siapa Pengasuh Gala Sky Sekarang? Adab Keponakan Fuji Panggil Aisar Khaled Ramai Disorot
-
Beda Hadiah Aisar Khaled dan Thariq Halilintar untuk Gala Sky, Ada Yang Kasih iPad
-
Thariq Halilintar Terseret Kala Aisar Khaled Kasih Hadiah ke Gala, Publik Sewot
Terpopuler
- Cek Fakta: Benarkah Semua Surat Tanah dan Rumah Akan Jadi Milik Negara Jika Tidak Diubah ke Elektronik?
- Dihampiri dan Diamuk Razman Arif Nasution di Persidangan, Hotman Paris Langsung Diamankan Petugas
- Respons Menohok Piyu Padi Atas Konflik Agnez Mo vs Ari Bias: Penyanyi Ingin Playing Victim
- Simon Tahamata Mendarat di Indonesia: Beta Prihatin...
- Tristan Gooijer: Saya dan Keluarga Bukan Bagian dari Republik Maluku Selatan
Pilihan
-
Patrick Kluivert Boyong Ricky Kambuaya ke Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain Malam Ini?
-
Di Tengah Kasus Korupsi Jiwasraya, Menkeu Sri Mulyani Unggah Sosok 'Mr. Clean' Mar'ie Muhammad
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik Februari 2025
-
Isa Rachmatarwata Tersangka Korupsi Jiwasraya, Pihak Menkeu Sri Mulyani Bilang Begini
-
Gol Indah Ramadhan Sananta Bawa Persis Solo Kalahkan Persebaya
Terkini
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan
-
Inilah 5 Perbedaan Samsung Galaxy A55 5G dengan Samsung Galaxy A35 5G
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI