SuaraBatam.id - Sebuah kisah menarik pasangan yang terpaut 16 tahun menyita perhatian publik. Sebuah video TikTok @jennypuspita_11 menceritakan bahwa perempuan tersebut memiliki rentang usia yang jauh dengan suaminya.
Ia mengibaratkan dalam rentang itu, saat Ia masih TK tahun 2004, suaminya baru mulai pendidikan dikepolisian. Namun, ia berseloroh itulah jodoh.
"Benar kata orang, jodoh itu enggak ada yang tahu," tulis dia pada keterangan video, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Selasa (28/12/2021).
Di awal video, si pengunggah menunjukkan foto pada tahun 2004 saat dirinya masih TK dan foto suaminya berbaju polisi.
Baca Juga: 6 Perilaku Ini Bisa Dibilang Mirip Perselingkuhan, Kamu Pernah Merasakannya?
"2004 aku masih TK, dia udah jadi polisi," terang dia melalui video.
Lalu, pada tahun 2018, keduanya pun resmi menjadi suami istri. Si pengunggah juga menunjukkan foto dia dan pasangannya. Pada foto tersebut, tampak si pengunggah mengenakan jilbab lebar berwarna merah marun, sedangkan sang suami memakai seragam polisi.
"2018 jadi suami istri," tulisnya.
Sebagian besar warganet mengaku kaget dengan selisih usia keduanya yang cukup jauh.
"Serius? Kok bisa? Hebat," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Viral Pasutri Parodikan Adegan di Serial Layangan Putus, 'Gue Ngakak Jungkir Balik Woy'
"Gue yakin si cowok sampai putus asa nunggu jodohnya, yang dicari ternyata masih TK, carinya sampai hampir botak separo," tulis seorang pengguna TikTok dengan nada bercanda.
"Yang sekarang belum dapat jodoh, mungkin jodoh Anda masih TK, jadi sabar yah," sahut yang lain.
Ada juga warganet yang mengungkapkan selisih usia dia dan sang suami yang juga tergolong jauh.
"Aku selisih 14 tahun sama suami," komentarnya.
Tak sedikit pula warganet yang malah adu nasib.
"Aku 2004 udah jadi polisi, tapi belom lahir-lahir juga jodohku."
"Hmm, saya juga sekarang sama dia. Saya 23, dia 40, tapi enggak tahu diizinkan keluarga apa enggak," ujar yang lain.
Berita Terkait
-
Trah Keluarga Samudra, Silsilah Nicola Reza Suami Momo Geisha Pebisnis Furnitur Turun Temurun
-
Nagita Slavina Diam-Diam Konsultasi ke Psikolog, Disarankan Ubah Gaya Bicara ke Raffi Ahmad sebagai Suami
-
Apa Pekerjaan Suami Fitri Salhuteru? Disebut Pengangguran oleh Nikita Mirzani
-
Apa Pekerjaan Suami Fitri Salhuteru? Dicibir Nikita Mirzani Nganggur, padahal Punya Profesi Semoncer Ini
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya