SuaraBatam.id - Kejaksaan Negeri (Kejari) Bintan akan memeriksa semua pihak terkait dengan proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Perumahan Tekojo, Kecamatan Bintan Timur.
Masalahnya, pembangunan dinding SPAM itu ambruk sebelum rampung. Kajari Bintan, I Wayan Riana mengaku akan memanggil pihak dari instansi maupun pihak kontraktor dan konsultan pengawas.
Di antaranya, pihak CV Pribumi Jaya Mandiri, CV Putere Melayu Consultant dan pejabat Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bintan.
"Kita terbitkan sprint pemeriksaan dulu. Kita usahakan minggu ini juga memanggil semua pihak tersebut," ujar mantan penyidik KPK ini, dikutip dari Batamnews.
Baca Juga: Suplay Air di Batam Gangguan 6 Jam Hari Ini, Berikut Area Terdampak
Dari laporan yang diterima, poyek SPAM Tekojo itu dibangun melalui APBD senilai Rp 1,55 miliar.
Masa pengerjaannya selama 4 bulan atau 120 hari kerja. Namun baru dikerjakan 40 persen dinding SPAM tersebut ambruk pada 28 Oktober lalu.
Pembangunan proyek tersebut ditangani oleh Dinas PUPR Bintan.
Kemudian pihak kontraktor yang mengerjakan pembangunannya adalah CV Pribumi Jaya Mandiri, dan konsultan pengawasnya yaitu CV Putere Melayu Consultant.
"Nanti tim kejari turun ke lapangan cek perbaikan yang dilakukan," katanya.
Baca Juga: Ini Nomor Call Center SPAM Batam yang Baru Beserta Cara Ajukan Keluhan Air
Berita Terkait
-
Begini Langkah Google Lawan Spam di Gmail
-
Cara Mencegah Panggilan Telepon Tidak Dikenal di HP Android dan iPhone, Bebas Spam!
-
Bosan Dapat Panggilan Spam di WhatsApp? Begini Cara Mengatasinya
-
Cara Blokir Otomatis Telepon Spam dari Kontak Tak Dikenal, Termasuk WhatsApp
-
Hingga Juni 2024, PT PII Beri Jaminan Proyek senilai Rp534 Triliun
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Persik Kediri vs PSS Sleman Bak Bermain di Sawah, Netizen: Selokan di Tengah Lapangan!
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!