Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Kamis, 02 Desember 2021 | 13:45 WIB
Wasit dikeroyok di Tanjungpinang (foto: instagram)

SuaraBatam.id - Kericuhan di sepakbola Indonesia kembali terjadi, kali ini beredar video pemukulan terhadap wasit dalam perhelatan Liga 3, yang diselenggarakan oleh Asosisasi Provinsi (Asprov) PSSI Kepulauan Riau, di Tanjungpinang.

Dilansir dari akun Instagram @pengamatsepakbola, terlihat sebuah video pengeroyokan seorang wasit saat memimpin pertandingan antara PSTK Tanjungpinang yang berhadapan dengan Biram Dewa Tanjungpinang.

Diposting sejak dua jam lalu, video berdurasi 39 detik ini disukai oleh 28 ribu kali dan telah dikomentari oleh 2 ribu pengguna Instagram.

Dalam video pendek tersebut, terlihat wasit yang diketahui bernama Wanda Satria awalnya terlibat adu pendapat dengan pemain PSTK Tanjungpinang di pinggir lapangan.

Baca Juga: Laga Lawan Semen Padang FC Ricuh, Official KS Tiga Naga Kejar Wasit

Namun perdebatan pendapat ini kemudian berubah anarkis, saat sejumlah orang terlihat melakukan pemukulan, hingga membuat petugas Kepolisian sempat kewalahan dalam menghalangi para pelaku.

Namun, setelah berhasil diamankan wasit Wanda Satria juga terlihat mengacungkan jari tengah, ke arah para pelaku pemukulan.

Beredarnya video pendek ini, juga tidak hanya menarik perhatian netizen, tetapi juga menarik perhatian dari Bek Arema FC, Diego Michiels yang membalas postingan tersebut dengan emot tertawa.

Postingan dari Diego Michiels tersebut sontak dibalas oleh para pengguna Instagram lain seperti akun @ejakkbsr_12 yang membalas dengan pertanyaan "udah tobat ya capt".

emot diego (instagram)

Kericuhan yang terjadi pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Sri Tri Buana, Dompak, Tanjungpinang, Kepri, Rabu (1/12/2021) sore kemarin, juga mendapat beragam tanggapan berbeda

Baca Juga: Ganti Hutan Lindung yang Rusak di Tanjungpinang, DLH Tanam 1000 Bibit Pohon

@ansennniekhalies "Jangan dikit2 yang disalahkan pemain, perbaiki SDM wasit wasit nya juga"

@kidanmencolot "Bekukan tim nya, berlaku bagi tim manapun"

@fajrirezki "Syarat jadi wasit katanya harus bisa wingchun"

@han.siip "Kenapa PSSI tidak bisa tegas ya, yang kayak gini mending suruh main tarkam aja, ga usah main di kompetisi resmi"

Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait

Load More