SuaraBatam.id - Chat lawas yang diduga menjadi bukti perselingkuhan Alvin Faiz dengan Henny Rahman sebelum resmi bercerai dengan Larissa Chou tersebar di media sosial.
Dalam chat tersebut, Henny ingin segera dipersunting oleh Alvin Faiz. Netizen menduga bahwa hubungan keduanya telah terjalin sebelum resmi bercerai.
Mendengar kabar miring yang beredar tersebut membuat Alvin geram dengan akun gosip.
Alvin Faiz dengan tegas mengatakan bahwa apa yang tertera dalam chat yang diunggah akun gosip tersebut hanyalah editan dan hoax.
Baca Juga: Alvin Faiz Hadiahi Mobil untuk Anaknya, Zikri Daulay Singgung Etika: Harusnya Ngomong Dulu
"Serius masih ada yang percaya ya dengan chat ini? Ini akun dia dulu, saya sudah cuek aja kelihatan banget editannya. Tapi makin kesini makin nggak jelas," tutur Alvin Faiz dalam Instagram Stories miliknya.
"Lucunya banyak yang percaya, jelas-jelas ini kelihatan editan chatnya. Sudah saya diemin akun ini tapi makin ngawur nggak jelas," sambung Alvin Faiz lagi.
Bahkan ini bukan pertama kali bagi Alvin, sebelumnya dirinya juga pernah menegur kelakuan akun gosip yang menyebarkan tudingan miring mengenai dirinya, Alvin juga sempat menegur akun gosip tersebut namun justru malah diblokir.
"Bulan lalu saya sempat chat dia gini, dan langsung diblokir sama dia. Saya sudah mencoba memaafkan tapi makin ngelunjak dan buat keributan. Saya banyak diam karena malas ramai dan drama tapi mau sampai kapan?" jelasnya lagi.
Alvin Faiz juga menegaskan dalam chat yang diduga perselingkuhannya dengan Henny Rahman tersebut terlihat Henny memanggilnya dengan sebutan mas, nyatanya istrinya tak pernah memanggilnya dengan sebutan tersebut.
Baca Juga: 5 Mantan Pasangan Artis Ini Tak Akur usai Cerai, Ada Alvin Faiz dan Larissa Chou
"Hadeh Henny manggil mas ke saya sejak pertama kali kenal aja nggak pernah," tutupnya.
Berita Terkait
-
Tim Hukum Ridwan Kamil Layangkan Tantangan Terbuka ke Lisa Mariana Soal Pembuktian
-
Viral Lagi Jawaban Blunder Ibu Norma Dihamili Menantu, Klarifikasi Malah Jadi Verifikasi
-
Di Tengah Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil, Zara Pilih Jauh dari Orang Tua
-
Kapan Lisa Mariana Bongkar Rahasia Ridwan Kamil? Spekulasi Perselingkuhan Merebak
-
Atalia Praratya Puji Ridwan Kamil sebagai 'Si Raja Lempeng', Publik Sindir Isu Perselingkuhan
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban