Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Rabu, 24 November 2021 | 09:25 WIB
Mobil Avanza kecelakaan di Km 20, Kelurahan Sei Lekop, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Selasa (23/11/2021). (Foto: Ary/Batamnews)

SuaraBatam.id - Mobil Avanza menabrak 2 motor di depan gerbang SDN 011, Jalan Nusantara Km 20 Kelurahan Seilekop, Bintan, Selasa (23/11/2021). Pengguna motor yang merupakan seorang ibu-ibu berada di depan gerbang bersama anaknya.

Dikutip dari batamnews, Kasatlantas Polres Bintan, AKP Kartijo mengatakan akibat kecelakaan itu, pengendara Motor Yamaha Fino bernama Sarina mengalami luka lecet dibagian wajah, tangan dan kaki.

Pengendara Motor Honda Beat yaitu Siti mengalami luka lecet dibagian wajah, tangan dan kakinya juga.

Penumpang yang merupakan anak berusia 8 tahun mengalami luka bengkak dibagian kelopak mata kanan, lecet dibagian wajah, tangan, dan kaki serta luka dalam.

Baca Juga: Avanza di Bintan Tabrak Ibu-ibu Sedang Tunggu Anak di Gerbang Sekolah

"Penumpang Motor Beat yang anak berusia 8 tahun itu sedang di observasi. Karena mengalami luka dalam," katanya.

Setelah melakukan olah TKP, 3 unit kendaraan yang terlibat lakalantas itu dievakuasi dari lokasi kejadian. Kemudian dibawa ke Unit Lantas Polsek Bintan Timur. Kerugian materil (keramat) yang ditimbulkan dari insiden ini berkisar Rp 10 jutaan.

"Kita himbau kepada penguna jalan raya. Baik itu pengemudi maupun pengendara diminta untuk berhati-hati dalam berkendara. Apalagi kondisi saat ini hujan yang mengakibatkan jalan licin sehingga rawan kecelakaan," ucapnya.


Kronologis Kejadian Avanza Tabrak Gerbang SD


Terkait insiden itu, Unit Lantas Polsek Bintan Timur (Bintim) telah melakukan olah TKP dan menjelaskan kronologis kejadian.

Baca Juga: 5 Objek Wisata di Bintan yang Jadi Primadona

Kecelakaan tersebut melibatkan tiga unit kendaraan, yakni satu unit Mobil Toyota Avanza BP 1397 FY serta Motor Yamaha Fino BP 4170 MB dan Motor Honda Beat BP 2768 IB. Kejadian terjadi pukul 08.50 WIB.

AKP Kartijo mengatakan bahwa tabrakan itu bermula saat Mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Raden Junaidi (62) dengan membawa penumpang Arfaizal (58) dari arah Tanjungpinang menuju ke arah Kijang.

Lalu Motor Yamaha Fino yang dikemudikan Sarina serta Motor Honda Beat yang dikemudikan Siti dengan penumpangnya anak perempuan berusia 8 tahun itu hendak masuk dan keluar dari gerbang SDN 011.

Kejadian itu membuat pengemudi terkejut dan secara spontan membanting stir mobilnya ke arah sebelah kiri jalan. Namun yang terjadi mobil itu langsung menghantam dua motor tersebut.

"Akibat tabrakan itu korban terjatuh ke jalan. Sehingga mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke RSUD Bintan di Kijang untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut," jelasnya.

Load More