SuaraBatam.id - Artis Korea Song Hye Kyo memiliki kulit wajah yang tampak mulus dan putih.
Memasuki usia ke 40 tahun, kulit wajahnya masih terjaga. Pastinya banyak yang bertanya apa rahasia perawatan yang dilakukan Hye kyo?
Melansir matamata, rahasia kecantikan Song Hye Kyo adalah memakai susu untuk cuci muka dan perawatan secara rutin. Hal tersebut diungkap oleh sang aktris baru-baru ini.
Lawan main Jang Ki Yong di drama Now, We Are Breaking Up itu biasanya menghangatkan susu tersebut dan mengoleskannya ke tahap terakhir proses pembersihan wajah.
Metode pembersihan memakai susu ini berfungsi mengangkat sel kulit mati. Selain itu, susu juga bisa menjaga kulit tetap bersih karena bisa menembus jauh ke bagian dalam.
Metode kecantikan yang satu ini belakangan dilakukan oleh banyak orang seiring dengan penurunan suhu. Pasalnya suhu rendah cenderung membuat kulit menjadi kering.
Mencuci muka atau memakai masker dari susu kabarnya baik karena dapat memberikan dua efek, yakni melembapkan dan mempertahankan kelembapan.
Perawatan kecantikan memakai susu juga sudah digunakan sejak zaman kuno, termasuk oleh Cleopatra. Dia dikenal rutin merawat kulitnya dengan mandi susu.
Kemudian ada istri kaisar Romawi kuno Nero, Poppaea yang diketahui rutin mandi susu bahkan ketika sedang dalam perjalanan. Dia juga memakai yogurt untuk perawatan kulit.
Baca Juga: Faris Sebut Papahnya Adzam, Warganet Bela Sule dan Sentil Nathalie Holscher Begini
Lalu, mengapa susu sangat baik untuk kulit? manfaat itu muncul berkat kandungan AHA (Alpha Hydroxy Acids) dan mineral dari susu.
Dua kandungan tersebut diklaim bisa memberikan kelembapan serta nutrisi pada kulit yang berfungsi membantu menjaga kesehatan kulit.
Komponen AHA yang juga disebut sebagai asam laktat juga disebut-sebut sebagai faktor pelembab alami yang biasa dihasilkan selama proses fermentasi susu.
Biasanya susu sering digunakan pada langkah terakhir ketika mencuci muka. Untuk efek yang lebih baik, susu bisa dicampur ke dalam bahan masker wajah.
Masker campuran susu itu bisa diaplikasian ke wajah selama sekitar 20 menit. Nah, begitulah rahasia kulit mulus bak porselen ala Song Hye Kyo. Berminat mencoba?
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?
-
7 Susu untuk Lansia 60 Tahun ke Atas: Rahasia Otot Kuat Bebas Nyeri Sendi
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
Kepala BPOM Pastikan Susu Formula Nestl yang Terkontaminasi Bakteri Tidak Beredar di Indonesia
-
Pankreas, Organ yang Jarang Disapa Tapi Selalu Bekerja Diam-Diam
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen