SuaraBatam.id - Pernikahan pasangan asal India hampir saja terancam karena bencana banjir dan tanah longsor.
Melansir Daily Star, Akash dan Aishwarya pasangan dari Kerala ini sempat tak bisa pergi ke venue pernikahan karena terkena banjir.
Meski begitu, hal ini tak membuat mereka menyerah. Sebaliknya, mereka punya cara unik untuk menuju lokasi pernikahan.
Agar tak terkena banjir, pasangan ini meminjam panci raksasa dari kuil setempat. Menurut keduanya, panci tersebut adalah satu-satunya opsi yang bisa mereka temukan.
Video Akash dan Aishwarya yang tengah menuju lokasi pernikahan menjadi viral setelah dibagikan di Twitter.
"Jadi pasangan ini dari distrik Alappuzha di Kerala memakai panci raksasa untuk menyebrangi banjir menuju venue pernikahan," tulis akun @Shilpa1308 yang membagikan video tersebut.
"Meskipun venue pernikahan terkena banjir, mereka tetap bisa menikah tanpa melewatkan waktu muhurtham (waktu baik untuk menikah yang sudah ditentukan)."
Pada video, pasangan ini terlihat memakai baju pengantin tradisional dan duduk di dalam panci aluminium.
Sementara, dua orang pria tampak mendorong panci tersebut dan seorang fotografer sibuk mengabadikan momen yang ada.
Baca Juga: Vaksinasi di Batam Hampir 100 Persen, Kepri Jadi Terbaik Ketiga
Pasangan ini dikabarkan tiba dengan selamat di kuil Thalavady. Keduanya lantas melakukan upacara pernikahan tradisional dan saling bertukar karangan bunga.
"Ini telah menjadi pernikahan yang tidak pernah kami bayangkan," ujar pengantin wanita kepada Asianet.
Menurut media lokal, pasangan pengantin ini sama-sama bekerja sebagai tenaga medis di rumah sakit di Chengannur.
Terlepas dari banjir dan tanah longsor yang menewaskan 27 orang, keduanya sepakat untuk tidak menunda pernikahan mereka.
Video pengantin naik panci raksasa ke venue pernikahan ini tentu saja langsung menjadi viral di media sosial. Video tak biasa ini juga langsung panen komentar warganet.
"Aku berharap yang terbaik untuk pernikahan bahagia... pasti sangat berat untuk mereka setelah merencanakan semuanya dan memimpikan pernikahan."
Berita Terkait
-
Petal Dreamscapes: Intip Tema Pernikahan Paling Romantis dan 'Dreamy' untuk Tahun 2026
-
Alami Jari Sobek, Reza Pahlevi Ceritakan Kondisi Terkini di Indonesia Masters 2026
-
Mengapa Pernikahan Kini Kian Rapuh dan Perceraian Terasa Semakin Dekat?
-
Ada Fakor Angin, Jonatan Christie Tumbang dari Lin Chun-Yi di Final India Open 2026
-
Lolos ke Final India Open 2026, Jonatan Christie Akui Sempat Kesulitan Hadapi Loh Kean Yew
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen