SuaraBatam.id - Pernikahan pasangan asal India hampir saja terancam karena bencana banjir dan tanah longsor.
Melansir Daily Star, Akash dan Aishwarya pasangan dari Kerala ini sempat tak bisa pergi ke venue pernikahan karena terkena banjir.
Meski begitu, hal ini tak membuat mereka menyerah. Sebaliknya, mereka punya cara unik untuk menuju lokasi pernikahan.
Agar tak terkena banjir, pasangan ini meminjam panci raksasa dari kuil setempat. Menurut keduanya, panci tersebut adalah satu-satunya opsi yang bisa mereka temukan.
Video Akash dan Aishwarya yang tengah menuju lokasi pernikahan menjadi viral setelah dibagikan di Twitter.
"Jadi pasangan ini dari distrik Alappuzha di Kerala memakai panci raksasa untuk menyebrangi banjir menuju venue pernikahan," tulis akun @Shilpa1308 yang membagikan video tersebut.
"Meskipun venue pernikahan terkena banjir, mereka tetap bisa menikah tanpa melewatkan waktu muhurtham (waktu baik untuk menikah yang sudah ditentukan)."
Pada video, pasangan ini terlihat memakai baju pengantin tradisional dan duduk di dalam panci aluminium.
Sementara, dua orang pria tampak mendorong panci tersebut dan seorang fotografer sibuk mengabadikan momen yang ada.
Baca Juga: Vaksinasi di Batam Hampir 100 Persen, Kepri Jadi Terbaik Ketiga
Pasangan ini dikabarkan tiba dengan selamat di kuil Thalavady. Keduanya lantas melakukan upacara pernikahan tradisional dan saling bertukar karangan bunga.
"Ini telah menjadi pernikahan yang tidak pernah kami bayangkan," ujar pengantin wanita kepada Asianet.
Menurut media lokal, pasangan pengantin ini sama-sama bekerja sebagai tenaga medis di rumah sakit di Chengannur.
Terlepas dari banjir dan tanah longsor yang menewaskan 27 orang, keduanya sepakat untuk tidak menunda pernikahan mereka.
Video pengantin naik panci raksasa ke venue pernikahan ini tentu saja langsung menjadi viral di media sosial. Video tak biasa ini juga langsung panen komentar warganet.
"Aku berharap yang terbaik untuk pernikahan bahagia... pasti sangat berat untuk mereka setelah merencanakan semuanya dan memimpikan pernikahan."
Berita Terkait
-
Pernikahan Darma Mangkuluhur Jadi Sorotan, Brian McKnight Muncul sebagai Kejutan untuk Sang Ibu
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Sinopsis The Raja Saab, Film India Terbaru Prabhas dan Sanjay Dutt
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar