SuaraBatam.id - Kue Bingka merupakan ciri khas dari Suku Banjar, Kalimantan Selatan. Kue ini sering digunakan sebagai salah satu kue tradisional dalam tradisi Banjar, utamanya dalam perayaan tradisional, upacara pernikahan, pesta dan lain-lain.
Kue ini bertekstur lembut dengan rasa manis legit, membuatnya menjadi favorit.
Menurut cerita sejarah, resep dari kue ini dibuat oleh Putri Junjung Buih, yang merupakan seorang Raja Putri dari Kerajaan Negara Dipa menurut hikayat Banjar. Sang Putri membuat resep ini memang untuk disajikan kepada para bangsawan.
Kue Bingka merupakan kue basah yang berbentuk unik menyerupai sekuntum bunga dengan warna kuning keemasan menggoda selera.
Suara akan berbagi resep cara membuat Kue Bingka rasa Kentang.
Bahan Bahan
- Kentang kukus 250 gram, haluskan.
- Gula Pasir 250 gram.
- Garam ½ sdt.
- Telur ayam 3 butir.
- Tepung terigu 75 gram.
- Daun pandan 1 lbr.
- Santan rebus 1 liter.
- Vanilla bubuk ½ sdt.
- Margarin secukupnya.
Cara pembuatan
- Masukkan santan, garam, daun pandan dan vanilli ke dalam panci.
- Nyalakan api kemudian masak dengan api kecil campuran diatas hingga mendidih.
- Masak hingga air sedikit menyusut, kemudian angkat, saring dan sisihkan.
- Kemudian campur gula pasir dan telur ayam, kocok menggunakan whisk hingga gula larut.
- Masukkan kentang kukus dan aduk hingga rata.
- Kemudian masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam adonan hingga tercampur rata.
- Masukkan santan yang telah disisihkan tadi, lalu aduk hingga tercampur dan licin.
- Siapkan Loyang yang telah diolesi dengan margarin.
- Tuang adonan ke dalam Loyang.
- Panggang ke dalam oven dengan suhu panas 180 derajat celcius selama 45 menit.
- Setelah matang angkat, potong sesuai selera dan beri taburan gula halus atau kayu manis bubuk agar terlihat cantik.
Umumnya kue bingka ini berbahan dasar kentang, namun kini telah banyak berinovasi sehingga muncul aneka rasa seperti tape, nangka, telur, keju dan ubi.
Kontributor : Jeffri Jeff
Baca Juga: Capaian Vaksinasi di Kalsel Baru 34,37 Persen, Presiden Jokowi Minta Dipercepat
Berita Terkait
-
Jaringan Emak-emak Pengedar Sabu Terbongkar, 2 Ibu Rumah Tangga Diciduk
-
Polda Kalimantan Selatan Tangkap Komplotan Gendam Lintas Provinsi
-
Viral Konvoi Moge Lintasi Jembatan Sei Alalak, Begini Respons Polisi
-
PON Papua: Empat Atlet Biliar Kalsel Siap Capai Target Dua Emas
-
Kalimantan Selatan Akan Gelar Sekolah Tatap Muka Serentak 20 September 2021
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen