SuaraBatam.id - Perkumpulan Profesi Pekerjaan Sosial (Propeksos) memberi somasi satu kepada Deddy Corbuzier.
Somasi itu terkait obrolan mantan suami Kalina Oktarani itu dengan Nikita Mirzani soal pekerja sosial, Asosiasi.
Deddy Corbuzier dianggap menghina pekerja sosial di salah satu obrolannya.
"Meminta saudara Deddy melakukan evaluasi, koreksi dan permintaan maad atas konten pekerja sosial yang disamakan dengan penyapu jalan tol atau pekerjaan serabutan (apapun)," demikian keterangan dari Propeksos di Instagram, Selasa (19/10/2021).
Deddy Corbuzier memberikan respons terkait somasi tersebut. Ia bilang bahwa ini bukan kali pertama mendapat somasi tersebut dan bersedia meminta maaf jika salah.
"Saya sering banget disomasi, bener deh. Minta maaf juga sering saat saya pikir dan saya tahu kalau saya salah," kata Deddy Corbuzier. "Tapi kalau semua dianggap salah, main somasi, nggak maju bangsa ini," imbuhnya.
Deddy Corbuzier menambahkan, jika memang ada kekeliruan dalam obrolannya dengan Nikita Mirzani. Sampai akhirnya menyinggung pekerja sosial, mereka harusnya diingatkan bukan somasi.
Lagipula menurut bapak satu anak ini, obrolannya dengan Nikita Mirzani sama sekali tidak bermaksud melakukan penghinaan kepada pekerja sosial.
"Tapi kalau omongan saya dan Nikita Mirzani tetap dianggap penghinaan, silakan dilanjut saja ke jalur hukum," tegasnya.
Baca Juga: Apindo Sebut Angka Pengangguran Batam Tinggi Selama Pandemi, Ini Faktanya
Ketegasan ini guna mengetahui lebih pasti apakah ada unsur penghinaan dalam obrolannya bersama Nikita Mirzani.
"Kalau iya (penghinaan), kami akan minta maaf pastinya. Jadi silakan dilanjut," ujar pemilik acara Close The Door ini.
Obrolan Deddy Corbuzier dan Nikita Mirzani mengenai pekerja sosial
Sebagai informasi, dalam obrolan Deddy Corbuzier dan Nikita Mirzani, keduanya memang sempat menyinggung pekerja sosial.
Nikita Mirzani tak mau menerima hal tersebut. Ia mengatakan Rachel Vennya harus dihukum dengan seadil-adilnya.
Deddy Corbuzier kemudian mengatakan, "tapi kalau diminta jadi pekerja sosial, bantuin apa, apa."
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Deddy Corbuzier Akui Ingin Kembali ke Layar Kaca Asal Bareng Raditya Dika
-
Komentar Agak Laen Deddy Corbuzier Terkait Video Permintaan Maaf Anita Tumbler dan Suami
-
Rayakan Ultah Sabrina Saat Proses Cerai, Tulisan Kue dari Deddy Bikin Heboh
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar