SuaraBatam.id - Wakil Ketua II DPRD Kota Batam, Ruslan Ali Wasyim meninggal dunia pada Selasa (19/10).
Ia meninggal di RSBP Batam pukul 21.35 WIB. Ruslan sempat dilarikan ke rumah sakit pada Senin (18/10/2021) akibat sesak nafas.
Dikutip dari Gowest.id, sebelumnya Ruslan dikabarkan juga mendapat serangan jantung.
Saat itu ia sempat membaik. Namun pada Selasa (19/10) sore, kondisinya kembali menurun.
Jejaring media sosial kota Batam dipenuhi dengan ucapan dukacita kepada Alm. Ruslan M. Ali Wasyim.
Jenazah almarhum dibawa menuju rumah duka di perumahan Costarica, blok Boulevard no.43 Batam Centre.
Rencananya, jenazah almarhum disalatkan di masjid Al Ikhlas di Teluk Bakau dan dikebumikan di TPU Sambau, Nongsa pukul 12.15 WIB, Rabu (20/10/2021).
Selain menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Kota Batam, Politisi Partai Golkar itu dikenal juga punya jabatan sebagai Ketua Asosiasi Kota (Askot) PSSI Batam.
Baca Juga: Amsakar Ahmad: Batam Seharusnya Sudah PPKM Level 1
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar