
SuaraBatam.id - Squid Game masih menjadi serial populer di Netflix. Bahkan sebelumnya nangkring di no 1 sebagai serial paling dicari di platform itu.
Kini kepopuleran Squid Game juga merambah ke video game, seperti Garena Free Fire yang menghadirkan mode khusus atau permainan unik yang.
Garena Free Fire resmi mengumumkan kehadiran mode permainan bernama Red Light, Green Light. Ini adalah mode yang terinspirasi dari serial Netflix terpopuler, Squid Game.
"Mode Red Light, Green Light sudah hadir hari ini! Siap untuk mengikuti challenge ini?" kata Free Fire Indonesia lewat akun Instagram @freefirebgid, dikutip Senin (18/10/2021).
Baca Juga: Update Kode Redeem 19 Oktober 2021, Klaim Terus Benefitnya!
Mode Red Light, Green Light Free Fire ini baru bisa dinikmati oleh pemain yang menggunakan smartphone Android. Adapun untuk pengguna iOS akan segera dirilis.
"Untuk pengguna IOS mohon bersabar terlebih dahulu, karena Mode ini hanya tersedia khusus untuk pengguna Android saja. Untuk IOS secepatnya akan segera dirilis," tambah Garena.
Seperti yang ditampilkan di Squid Game, mode Red Light, Green Light Free Fire ini memperlihatkan sebuah boneka yang menjaga di garis akhir.
Di mode ini, pemain diharuskan untuk berlari ketika boneka itu sedang menutup mata. Jika pemain ketahuan saat boneka mengawasi, maka mereka akan tereliminasi dari permainan.
Cara memainkan mode Red Light, Green Light di Free Fire, pemain hanya tinggal perlu update aplikasi Free Fire. Kemudian mereka bisa langsung login untuk memainkan mode tersebut.
Baca Juga: Ratusan Kader Partai Ummat Batam Ramai-ramai Mengundurkan Diri, Ada Apa?
"Caranya gampang pertama-tama kalian harus update aplikasi Free Fire kalian dan langsung login untuk mainkan mode spesial Red Light, Green Light ini dan bertahan hingga akhir untuk dapatkan Booyah!" tulis Free Fire.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Update Kalender Free Fire Mei 2025: Ada Gloo Wall Bola, M1873, dan Loot Box Gratis
-
3 Link Saldo DANA Gratis Rp50 Ribu, Bisa Dapat 355 Diamonds Free Fire Gratis!
-
20 Kode Redeem FF Terbaru 1 Mei 2025: Ada Token SG2, Diamond, dan Skin M1873 Gratis
-
Kode Redeem FF Terbaru 1 Mei 2025, Langsung Klaim Skin Cakaran Amarah
-
Tips Pakai Shotgun 1 vs 1 di Free Fire, Gunakan Karakter Khusus Biar Ampuh
Terpopuler
- Joey Pelupessy Mengeluh Usai Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa...
- 7 Produk Viva Ampuh Hilangkan Flek Hitam: Wajah Cerah, Harga Ramah Mulai Rp13 Ribuan
- Apa Hukum Gagal Bayar Pinjol Legal OJK 2025? Bikin Nama Buruk hingga Terancam Pidana!
- Pascal Struijk Tak Ada di Skuat Leeds United, ke Indonesia Urus Naturalisasi?
- CEK FAKTA: Kabar Program Pembuatan SIM Gratis Tahun 2025
Pilihan
-
Monolog Paramita: Kisah Ontosoroh Modern dari Panggung Teater untuk Indonesia Masa Kini
-
Mengulik Geely Geome Xingyuan, Mobil Terlaris di China yang Bakal Tantang Wuling Binguo di Indonesia
-
BREAKING NEWS! Persija Jakarta Pecat Carlos Pena, Ini Penggantinya
-
Wonogiri Geger! Jasad Wanita Ditemukan Dicor, Diduga Korban Pembunuhan
-
5 Skuter Matic Murah di Bawah Rp 20 Juta, Solusi Pekerja Keras dan Mobilitas Ngirit
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan