SuaraBatam.id - Aktor senior Piet Pagau angkat bicara terkait seorang laki-laki bernama Romeo Bamby Cardino Pagau mengaku sebagai anaknya.
Dilansir dari matamata, hal itu diungkap olehnya di akun YouTube Cumicumi yang diunggah pada Minggu (17/10/2021). "Dan itu benar. Tidak salah. Hanya kan kita menjaga keluarga," ujar Piet Pagau.
Lelaki 70 tahun ini menyebut bahwa sudah berpisah dari Bamby sejak sang anak lahir. Kejadian itu terjadi pada 27 tahun silam. "Itu kejadian 27 tahun lalu," tutur Piet Pagau.
Paman Raffi Ahmad ini menyebut bahwa Bamby menghubunginya lebih dulu. Momen itu terjadi saat Piet Pagau dirawat di rumah sakit akibat penyakit jantung.
Baca Juga: Buka Travel Bubble, Bandara Hang Nadim Batam Belum Siapkan Alat TCM
"Anak itu baru ketemu saya dua bulan lalu waktu saya dirawat di rumah sakit jantung. Tiba-tiba saya dapat WA, dia mengenalkan diri. Saya bilang datang saja ke rumah sakit," beber Piet Pagau.
Setelah lelaki tersebut mengungkap nama aslinya, Piet percaya bahwa Bamby anaknya. Piet Pagau memang sempat diberitahu istrinya dulu mengenai nama sang buah hati.
"Saya ngakui dia justru karena dia pakai nama Pagau. Tapi ibunya pernah bilang nama anaknya ini ini ini. Oh iya bener," ucap Piet Pagau.
Bamby sendiri sebelumnya mengaku sebagai anak Piet Pagau. Alasannya baru muncul sekarang sekarang adalah karena dulunya masih kecil dan belum siap dengan penolakan dari Piet Pagau.
Bamby menyebut putus kontak dengan sang ayah setelah keluarga ibunya pindah rumah. Piet Pagau tidak mengetahui keberadaannya sejak saat itu. Padahal sang aktor mengaku sudah mencarinya kemana-mana.
Baca Juga: Update, Nol Kasus: 7 Kecamatan di Batam Zona Hijau
Berita Terkait
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
-
Maksimalkan MBG di Kaltim, Pengamat Ekonomi: Pangkas Uang Makan dan Gaji Pejabat!
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!