
SuaraBatam.id - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kota Batam mencatat sebagian besar kecamatan di kota Batam telah berstatus zona hijau atau tidak ditemui kasus aktif COVID-19 pada Minggu (17/10/2021).
Dari 12 kecamatan di Batam, tujuh diantaranya sudah menjadi zona hijau, yaitu Belakangpadang, Bulang, Galang, Sagulung, Seibeduk, Batuampar, dan Sekupang. Sedangkan lima lainnya zona kuning, yaitu Lubuk Baja, Bengkong, Nongsa, Batam Kota, dan Batuaji.
Dalam data yang dibagikan Kepala Dinas Kominfo Kota Batam Azril Apriansyah disebutkan tersisa 12 orang yang masih aktif COVID-19.
Tercatat secara kumulatif sebanyak 25.813 yang terkonfirmasi positif COVID-19, 24.962 orang diantaranya dinyatakan sembuh dan 839 orang meninggal.
"Tingkat kesembuhan 96,70 persen, tingkat kematian 3,25 persen, dan kasus aktif 0,05 persen. Pada hari ini tercatat tambahan seorang terkonfirmasi positif COVID-19, seorang sembuh, dan seorang meninggal," katanya.
Sementara itu, dari 12 orang yang masih aktif COVID-19, hanya enam orang yang dalam perawatan di rumah sakit dan enam orang lainnya menjalani isolasi mandiri.
Dalam kesempatan terpisah, Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengajak semua masyarakat terus melawan COVID-19, caranya adalah dengan menerapkan protokol kesehatan.
"Saat ini Batam masih level 2 dan sebentar lagi akan kembali dievaluasi. Dengan terus menurunnya kasus COVID-19, saya minta tolong, protokol kesehatan tetap harus diterapkan," kata Wali Kota.
Selain menerapkan protokol kesehatan, ia juga mengajak masyarakat menerima suntikan vaksin, demi menambah kekebalan tubuh. "Kalau ada tetangga yang belum divaksin, silakan disampaikan agar segera divaksin," katanya. (antara)
Berita Terkait
-
Aliansi Indonesia Youth Congress Desak Imigrasi Batam Deportasi WNA Pelaku Penganiayaan
-
Akui Pemerintah Salah Perencanaan Transmigrasi Rempang, Menteri Iftitah akan Minta Maaf Saat Lebaran
-
Diarahkan Prabowo, Fary Francis Relokasi Warga Rempang dan Mendorong Investasi yang Inklusif
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban