SuaraBatam.id - Heboh aksi seorang laki-laki dadar telur ular. Video tersebut langsung curi perhatian warganet.
Video masak telur ular itu diunggah di akun TikTok milik @ahmadputrm. Dalam video laki-laki itu memperlihatkan saat telur ular yang baru diambil dari kandang ular miliknya.
Lelaki tersebut sempat terlihat mual saat mencium bau telur ular yang baru saja ia ambil. Ia pun mencucinya dan mulai menggunting ujungnya.
Secara perlahan, ia mulai menuangkan isi telur tersebut ke dalam gelas dan mengocoknya menggunakan garam dan lada.
Baca Juga: Gadis Tenggelam di Batam Meninggal, Warga Sesalkan Penanganan Puskesmas
Di sana terlihat, tekstur telur ular tampak berbeda dari telur ayam dan bebek, karena lebih kental dan berwarna putih. Setelah itu ia pun mulai menyiapkan penggorengan dan mulai mendadar telur tersebut.
Setelah matang, lelaki itu siap untuk menyantapnya. Lucunya, saat ia mencium aroma telur dadar tersebut, ia kembali ingin muntah karena mencium aromanya yang tak enak.
Meski merasa eneg, lelaki tersebut tetap memotong dan menyantapnya. "Wah crispy gitu guys" kata dia.
Benar saja, baru beberapa kali memgunyah, ia mulai mual dan ingin muntah. Tentu saja hal ini menyita perhatian warganet.
Banyak yang bertanya darimana ia mendapatkan telur ular itu. Pada videonya yang lain, lelaki ini memperlihatkan bahwa dirinya memang memelihara banyak ular di rumahnya.
Baca Juga: BP Batam Buka Ulang Pendaftaran Perusahaan Tender Air
Ular-ular tersebut bahkan sudah menghasilkan puluhan telur di rumahnya. Melihat hal ini, banyak warganet yang bergidik ngeri.
Saat ada yang menanyakan apakah telur ular tersebut beracun, ia mengatakan jika dirinya sempat mengalami diare setelah mengonsumsi telur dadar buatannya itu.
Video tersebut sampai saat ini bahkan telah dilihat lebih dari 8,7 juta kali dan berbagai komentar.
"Udah uek uek tetep aja dimakan arrggshshhs," ujar seorang warganet.
"Gue mau makan, liat ini jadinyaaa gajadi makan," kata yang lain.
"Tiati ulernya tumbuh di perut," tulis seorang warganet. Yuk simak video lengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Diajak ke Kota, Momen Anak Papua Makan Bakso Pertama Kali Viral Tuai Sorotan
-
Duel Aplikasi Video Pendek: RedNote Tantang Dominasi TikTok!
-
Jokowi Ngakak Nonton TikTok Sopir Joget, Warganet Senggol Pagar Laut
-
Profil Vivian Kao, Wanita di Balik Kesuksesan CEO TikTok Shou Zi Chew
-
Apa Itu Jin Dasim? Heboh Dibahas usai Huru-hara Tips Dating ala Influencer TikTok Ini
Terpopuler
- Diajak Umrah Ivan Gunawan, Ruben Onsu Ternyata Lahir dari Ibu Berdarah Arab
- Beredar Surat Kejagung Panggil Kades Arsin Terkait Kasus Pagar Laut, Diminta Bawa Buku Letter C Desa Kohod
- Janji Gibran soal Hilirisasi Digital Ditagih Pengamat Kripto, Netizen: Mana Dia Paham?
- Ronald Koeman: Saya Memilih Gerald Vanenburg
- Potret Rumah Reino Barack dan Syahrini di Jepang: Old Money, tapi Hunian Diledek Biasa Saja
Pilihan
-
Pedagang Kantin Mengeluh, MBG di Samarinda Dinilai Belum Berikan Dampak Positif ke UMKM
-
45 Ucapan Isra Miraj yang Inspiratif dan Penuh Hikmah, Cocok untuk Status dan Caption!
-
Rp 28 Juta dalam 5 Hari: Efisiensi Anggaran MBG di Samarinda Dipertanyakan
-
Nonton Apa di Bioskop? Cek 10 Rekomendasi Film Terbaik Pekan Ini
-
Pemerintah Tegaskan Pentingnya Tindak Lanjut Pembangunan di IKN: Investor Diminta Serius
Terkini
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan
-
Inilah 5 Perbedaan Samsung Galaxy A55 5G dengan Samsung Galaxy A35 5G
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI