SuaraBatam.id - Viral seorang pria gagal menikahi pacarnya karena diminta mahar Rp 5 miliar.
Mahar atau uang panai adalah uang yang diberikan calon pengantin pria kepada calon istrinya sesuai tradisi.
Uang panai ini memiliki arti uang belanja yang diberi oleh calon suami kepada calon istrinya menurut adat masyarakat suku Bugis.
Kisah uang panai ini viral di media sosial yang dibagikan oleh akun TikTok @nu*********uha, wanita itu mengabarkan bahwa keluarganya meminta uang panai dari calon pasangannya diduga sebesar Rp 5 miliar.
Tapi permintaan itu agaknya tak sanggup dipenuhi sehingga sang pacar memilih untuk mengakhiri hubungan dengan wanita tersebut.
Dia pun menceritakan pengalaman ini di TikTok. Menurut caption wanita ini, uang panai yang diminta oleh keluarganya bukanlah perkara berat. Sebaliknya, dia menganggap hal itu adalah perkara yang mudah dan sepele.
"Diputusin doi gara-gara keluarga minta uang panai 5 M. Padahal ini kan perkara mudah (emoji tertawa)," begitu bunyi keterangan yang ditulis oleh wanita tersebut dalam videonya.
Video yang dibagikan pada Senin (4/10/2021) itu pun berhasil menarik perhatian banyak warganet. Selain ditonton lebih dari 2 juta kali, video ini juga mendapat belasan ribu komentar.
"Uang panai 5 M akan terasa masuk akal jika mba pintar, cantik, cerdas. Lah ini mah nyekek pihak laki-laki," kata seorang warganet.
Baca Juga: Kocak! Dikira Tabung Oksigen Akan Meledak, Keluarga Pasien Auto Lari Terbirit-birit
"5 M selevel Cinta Laura si masuk akal," tutur lainnya.
"Keknya sultan disuruh 1 M pun kalo ceweknya kek lu mereka bakal mikir lagi dah," sambung yang lain.
"5 M kalo dapetnya sekelas Maudy Ayunda mah gas, lebih pun gapapa dah," tulis lainnya menambahkan.
"5 M yang dimaksud mungkin mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas," canda warganet lain.
"Uang panai itu sejenis mahar kah? Kalo iya, mintalah yang tidak memberatkan pihak pria tetapi tidak merendahkan pihak wanita," komentar warganet menasihati.
Sementara video ini sudah ditonton jutaan kali dan viral, pemilik akun TikTok @nu*********uha terpantau belum memberikan keterangan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar