SuaraBatam.id - Gara-gara COD motor curian di Batam, seorang pemuda berinisial ED (18) ditangkap polisi Kepulauan Riau. Ia menjual motor Yamaha Mio Sporty warna putih melalui media sosial Facebook.
Ia ditangkap saat bertransaksi motor curian pada Kamis (30/9/2021).
Motor yang dicuri itu diketahui milik MEC, yang dicurinya di kawasan Legenda, Batam Centre. Laporan kasus pencurian ini sudah diterima Polsek Batam Kota.
Setelah diselidiki polisi, informasi penjualan motor tersebut didapat sebuah iklan penjualan motor di sebuah forum jual beli pada platform Facebook yang mencurigakan.
Baca Juga: Best 5 Oto: Spectre Tandai Era Baru Rolls-Royce, Nissan Townstar Siap Beredar di Eropa
"Motor itu dijual tanpa dokumen resmi," kata Kanit Reskrim Polsek Sei Beduk, Ipda Doddy, Jumat (1/10/2021).
Anggota polisi lantas memancing ED untuk bertransaksi secara Cash on Delivery atau COD di SPBU Tanjungpiayu.
Tak lama Unit Opsnal menunggu, datang pelaku penjual membawa sepeda motor yang akan dijual. Setelah bertemu Unit Opsnal langsung menangkap ED.
“Setelah ditanyai, pelaku mengakui sepeda motor tersebut baru ia curi di daerah Mega Legenda bersama temannya,” ungkapnya.
Kemudian tim meminta tunjukan dimana keberadaan temannya di Batu Merah, namun temannya tidak ketemu.
Baca Juga: Polisi Sita Sepeda Motor Curian dari Rumah Kontrakan, Jumlahnya Bikin Viral: 25 Unit
Selanjutnya ED beserta barang bukti motor dan 1 buah gunting bergagang warna hitam digelandang ke Polsek Sei Beduk.
Kasus ini masih diselidiki oleh polisi.
Berita Terkait
-
Diam-Diam Erika Carlina Sumbang Motor untuk Kakek Penjual Kerupuk Korban Curanmor di Lampung
-
Unik! Tahanan Kasus Curanmor Menikah di Polsek
-
Kompak jadi Penadah Komplotan Residivis Curanmor di Jakbar, Nasib Pasutri Kini Bareng Masuk Bui
-
Kerap Beraksi Siang Hari, Komplotan Curanmor Lampung Ini Ternyata Cuma Modal Pistol Mainan
-
Pelaku Curanmor Duel Senjata dengan Polisi, Netizen: Warga Kok Malah Nonton?
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
- Kirim Surat ke Perusahaan Ferrari Hingga Lamborghini, Firdaus Oiwobo Ditertawakan: Begini Sarjana?
Pilihan
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Maarten Paes Gabung Timnas Indonesia, FC Dallas: Garuda Memanggil!
Terkini
-
Terungkap! Misteri Penemuan Mayat WN India yang Mengapung di Perairan Karimun
-
Lengkapi dengan Niat dan Adab, Ini Jadwal Puasa dan Imsakiyah di Batam 12 Maret 2025
-
Remaja Hilang di Batam Ditemukan di Masjid Cheng Ho Bengkong dalam Kondisi Lemah
-
Rempang Eco City Tak Masuk RPJMN, Proyek Pengembangan Segera Dihentikan?
-
Produk Cokelat Ndalem Naik Kelas, Jadi Bukti Nyata Keberpihakan BRI Terhadap UMKM