SuaraBatam.id - Tergabung dalam Grup A, pertandingan perdana Tim futsal Kepulauan Riau (Kepri) akan melakoni Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada PON XX Papua, Jumat (24/9/2021).
Kepri bertindak selaku tuan rumah di laga itu, laga futsal tersebut pada pukul 16.30 WIT (14.30 WIB).
“Mohon dukungan dan doa masyarakat Kepri agar futsal mampu memberikan yang terbaik di PON Papua,” pinta Manajer futsal Kepri, Sandro Megio.
Saat ini, Sandro menjelaskan, tim futsal Kepri akan fokus menjalani latihan guna pemulihan stamina pemain dan persiapan menjalani laga Jumat.
“Latihan perdana futsal Kepri akan digelar di Lapangan Futsal Firman SP3. Lalu dilanjutkan malam harinya dengan Matxh Coordination Meeting (MCM),” urai Sandro.
Sandro juga mengakui, rapatnya jadwal tim futsal Kepri setelah melalui perjalanan panjang ke Papua.
Pada Kamis (23/9/2021) besok, tim futsal Kepri juga dijadwalkan akan melakukan uji lapangan.
“Latihan sembari menjajal lapangan yang akan digunakan pertandingan,” kata Sandro.
Tim Futsal Kepri berangkat dari Bandara Soetta, usai menjalani TC di Tangerang. Bersama tim keamanan, kloter pertama Kontingen Kepri berjumlah 30 orang.
Baca Juga: Lebih Awal ke Papua, Cabor Layar Kepri Targetkan 4 Medali Emas
Perjalanan panjang tim ke Papua
Untuk diketahui, tim futsal Kepri mendarat pukul 05.45 WIT dinihari, di Bandara Mozes Kilangin, Timika, Selasa (21/9/2021) dan langsung menuju ke penginapan atlet di Asrama GKI Timika.
Manajer futsal Kepri, Sandro Megio mengatakan sesampainya di pengunapan atlet, pihaknya langsung mengistirahatkan seluruh skuadnya.
“Perjalanan menuju ke Mimika cukup panjang, mencapai 4,5 jam. Beberapa pemain bahkan sampai mengalami jet lag,” tutur Sandro melalui sambungan telepon, Rabu (22/9/2021).
Sebelumnya, keberangkatan kloter pertama kontingen Kepri ini dilepas langsung oleh Wakil Sekretaris Umum KONI Kepri di Bandara Soetta.
Saat melepas, Amri menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan keamanan.
Berita Terkait
-
Sidak ke Kepulauan Riau, Mentan Amran Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal: Ini Harus Diusut Tuntas
-
Tidak Kapok, Legenda futsal Falcao Ingin Segera Kembali Main ke Indonesia
-
Timnas Futsal Indonesia Uji Coba Lawan Jepang dan Tajikistan Jelang Piala Asia 2026
-
XSeries-2 Hadirkan Duel Dua Legenda Futsal Dunia: Ricardinho vs Falcao
-
Eks Mega Bintang Futsal Timnas Brasil Tak Sabar Unjuk Gigi di Indonesia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen