SuaraBatam.id - Tergabung dalam Grup A, pertandingan perdana Tim futsal Kepulauan Riau (Kepri) akan melakoni Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada PON XX Papua, Jumat (24/9/2021).
Kepri bertindak selaku tuan rumah di laga itu, laga futsal tersebut pada pukul 16.30 WIT (14.30 WIB).
“Mohon dukungan dan doa masyarakat Kepri agar futsal mampu memberikan yang terbaik di PON Papua,” pinta Manajer futsal Kepri, Sandro Megio.
Saat ini, Sandro menjelaskan, tim futsal Kepri akan fokus menjalani latihan guna pemulihan stamina pemain dan persiapan menjalani laga Jumat.
“Latihan perdana futsal Kepri akan digelar di Lapangan Futsal Firman SP3. Lalu dilanjutkan malam harinya dengan Matxh Coordination Meeting (MCM),” urai Sandro.
Sandro juga mengakui, rapatnya jadwal tim futsal Kepri setelah melalui perjalanan panjang ke Papua.
Pada Kamis (23/9/2021) besok, tim futsal Kepri juga dijadwalkan akan melakukan uji lapangan.
“Latihan sembari menjajal lapangan yang akan digunakan pertandingan,” kata Sandro.
Tim Futsal Kepri berangkat dari Bandara Soetta, usai menjalani TC di Tangerang. Bersama tim keamanan, kloter pertama Kontingen Kepri berjumlah 30 orang.
Baca Juga: Lebih Awal ke Papua, Cabor Layar Kepri Targetkan 4 Medali Emas
Perjalanan panjang tim ke Papua
Untuk diketahui, tim futsal Kepri mendarat pukul 05.45 WIT dinihari, di Bandara Mozes Kilangin, Timika, Selasa (21/9/2021) dan langsung menuju ke penginapan atlet di Asrama GKI Timika.
Manajer futsal Kepri, Sandro Megio mengatakan sesampainya di pengunapan atlet, pihaknya langsung mengistirahatkan seluruh skuadnya.
“Perjalanan menuju ke Mimika cukup panjang, mencapai 4,5 jam. Beberapa pemain bahkan sampai mengalami jet lag,” tutur Sandro melalui sambungan telepon, Rabu (22/9/2021).
Sebelumnya, keberangkatan kloter pertama kontingen Kepri ini dilepas langsung oleh Wakil Sekretaris Umum KONI Kepri di Bandara Soetta.
Saat melepas, Amri menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan keamanan.
Berita Terkait
-
Timnas Futsal Indonesia Uji Coba Lawan Jepang dan Tajikistan Jelang Piala Asia 2026
-
XSeries-2 Hadirkan Duel Dua Legenda Futsal Dunia: Ricardinho vs Falcao
-
Eks Mega Bintang Futsal Timnas Brasil Tak Sabar Unjuk Gigi di Indonesia
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar