SuaraBatam.id - Stres harus dihindari. Bila kamu mengalaminya ada beberapa cara untuk memperbaiki stres, salah satunya dengan berolahraga.
Kegiatan lainnya yang dapat dilakukan seperti makan berbagai makanan favorit, menonton film kesukaan, atau bahkan sekedar mengistirahatkan diri dalam lelap.
Tapi, mengusir stres kadang tidak bisa semudah itu. stres bahkan mampu membuatmu tidak bisa berpikir jernih bahkan kesulitan untuk tidur.
Nah, mungkin kamu harus coba untuk mengusir rasa stres dengan cara berolahraga.
Baca Juga: Lagi Stres? 4 Jenis Olahraga Ini Ampuh Mengusirnya Loh!
Kamu bisa lakukan berbagai macam kegiatan olahraga yang tidak hanya mampu mengusir stres, tetapi juga mampu membuat tubuhmu lebih bugar dan sehat.
Olahraga diklaim menjadi kegiatan yang mampu memperbaiki berbagai gangguan kesehatan mental. Mengapa bisa begitu? Karena ada beberapa kegiatan olahraga yang mampu meningkatkan rasa bahagia.
Nah, kira-kira apa saja ya olahraga yang mampu mengusir stress? Yuk simak!
1. Yoga
Tentunya, sudah tidak asing lagi bahwa olahraga yoga menjadi salah satu langkah untuk mengusir stres. Yoga ini merupakan olahraga yang gerakan-gerakannya harus dilakukan dengan memfokuskan pikiran, sehingga nanti perlahan-lahan pikiran akan menjadi lebih tenang dan tentunya meredakan stres.
Baca Juga: Berlatih di Tempat Panas, Tim Sepak Bola Jabar Percaya Diri Hadapi PON XX Papua
Selain itu, gerakan-gerakan dalam jenis olahraga ini juga mampu melatih kekuatan tubuh menjadi lebih tangguh dan fleksibel. Gerakan yoga juga diklaim dapat mengurangi ketegangan fisik akibat stres yang melanda.
Pernapasan dalam yang juga digunakan dalam mempraktekkan setiap gerakannya pun dapat merespons relaksasi tubuh. Jadi, selain mengusir stres tentunya kita bisa menjaga kesehatan tubuh yang lebih baik dengan olahraga penuh ketenangan yang satu ini.
2. Jalan santai atau jalan cepat
Ini nih olahraga paling sederhana yang tidak membutuhkan alat apapun. Jangan salah, jalan santai ataupun jalan cepat ini ternyata tidak hanya mengurasi risiko berbagai gangguan kesehatan tetapi juga mampu mengusir stres loh. Nggak perlu ribet kan, buat usir stres sekaligus hidup sehat? Olahraga jenis ini tentunya menjadi pilihan terbaik bagi kamu yang tidak suka melakukan hal-hal yang ribet.
3. Menari
Bagi yang memiliki bakat seni, tentunya sudah tidak asing mengekspresikan segala emosinya dalam tarian dan mengusir segala beban dalam dirinya. Terlebih lagi, menari membutuhkan alunan musik, nah alunan musik tersebut juga mampu menjadi pengusir stres yang ampuh. Memang benar loh, ternyata menari mampu menjadi salah satu cara mengusir stres tetapi juga mampu menyehatkan tubuh. Manfaatnya bagi kesehatan? Menari mampu membuat jantung lebih sehat.
4. Sepak bola
Nah, olahraga yang satu ini memang dikenal ampuh nih buat ngilangin stres. Bagaimana bisa? Ketika dimainkan secara beregu, sepak bola mampu menciptakan kebahagiaan melalui interaksi antar pemainnya yang tentunya sangat menyenangkan. Selain itu, karena memiliki banyak pola olahraga aerobik, Sepak Bola mampu mengurangi risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung, hingga stroke.
Itu tadi 4 jenis olahraga yang ampuh untuk mengusir stres yang melandamu. Jadi, selagi bisa mengusir stres dengan cara yang lebih baik, kenapa tidak? stres hilang, tubuh pun sehat!
Berita Terkait
-
Melihat Megahnya Stadion Bumi Sriwijaya Palembang Usai Direnovasi
-
Kesiapsiagaan Flu Burung dan ISPA Ditingkatkan, Apa Kata Pakar?
-
Viral Gus Iqdam Main Sepak Bola Pakai Sarung, Netizen: Biar Dikira Gus Ya?
-
7 Obat Herbal Terbaik untuk Menjaga Kesehatan Mental
-
Ini Dia Patrick Kluivert, Pelatih Timnas Indonesia yang Baru
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Jairo Riedewald: Saya Cuma Kelinci Percobaan
- Thom Haye Bicara Potensi Dilatih Patrick Kluivert: Sulit...
- Patrick Kluivert: Mees Hilgers, Calvin Verdonk, dan Jay Idzes
Pilihan
-
Pemain Keturunan Bisa Kena! 3 Bek Tengah yang Terancam Didepak Kluivert dari Timnas Indonesia
-
5 Pemain Keturunan Belanda yang Paling Menyita Perhatian di Liga Indonesia
-
Hino Keluhkan Banjir Truk China di Indonesia
-
Manajer Pastikan Arlyansyah dan Figo Dennis Tetap di PSIM Yogyakarta
-
Sadis! Rekonstruksi Tawuran Geng di Pontianak, Usus Remaja Terburai Disabet Celurit 180 cm
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!