SuaraBatam.id - Penyerangan seorang tokoh agama menggegerkan Masjid Baitusysyakur, Jodoh, Batam, Kepulauan Riau pada Senin (20/9/2021) siang. Aksi pelaku direkam video dan disebar di media sosial.
Ustaz bernama Abu Syahid Chaniago itu menjadi korban penyerangan seorang pria tak dikenal. Ustaz Chaniago tengah memberikan ceramah kepada jemaah yang hadir.
Di lansir dari batamnews, video pria yang mengenakan kemeja kotak-kotak tersebut tiba-tiba menyerang Ustaz Chaniago dari arah kanan. Ustaz Chaniago sempat menjauh saat diserang. Namun ia terus dikejar dan terlihat pria itu melayangkan pukulan.
Video lainnya memperlihatkan sejumlah jemaah masjid membekuk pria itu. Ia sempat memberontak namun akhirnya tak berkutik.
Kapolsek Batuampar AKP Salahuddin, mengatakan pria pelaku penyerangan sudah diamankan di kantor polisi.
"Iya benar, pelaku sudah diamankan," ujar Salahuddin ketika dikonfirmasi.
Namun, lanjutnya, pelaku diduga merupakan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) dan saat ini sedang berada di Polsek Batuampar.
"Masih kita mintai keterangan, nanti kita informasikan kembali," pungkas Salahuddin.
Berita Terkait
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
-
Inara Rusli Klaim Janda Tak Wajib Wali Nikah, Ini Kata Ustaz Derry Sulaiman
-
Kritik Akademik vs Kritik Politik: Antara Informasi Instan dan Matinya Pemahaman Konteks
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar