SuaraBatam.id - Kulit selangkangan hitam dan tampak kotor, tak berarti selangkangan kotor atau jorok. Ada beberapa faktor yang memicu hal itu terjadi.
Dilansir dari makassarterkini.id, penyebab selangkangan hitam lantaran penumpukan sel kulit mati terlalu lama, atau menggunakan pakaian terlalu ketat, keringat terlalu banyak, faktor gen atau juga perubahan hormon.
Meski tidak berbahaya, selangkangan gelap dapat mengurangi rasa percaya diri. Berikut adalah cara menghilangkan noda hitam pada selangkangan dengan bahan-bahan alami. Jika kehitaman tak kunjung hilang, bisa mengkonsultasikan masalah tersebut pada dokter.
1. Kentang
Salah satu cara memutihkan selangkangan adalah memakai kentang. Jika Anda mencari cara memutihkan selangkangan, maka kentang perlu dijadikan referensi. Pasalnya, manfaat kentang itu berasal dari salah satu enzim yang ada di dalamnya, yaitu katekolase. Anda hanya perlu menggosokkan irisan kentang pada selangkangan, diamkan hingga kering lalu cuci dengan air bersih.
2. Kunyit
Kunyit Brahmanand Nayak merekomendasikan kunyit untuk mencerahkan warna kulit di bagian selangkangan.
Selain mencerahkan, kandungan dalam jenis rempah itu mampu menenangkan kondisi kulit sehingga kesehatan kulit bisa tetap terjaga. Guna memaksimalkan efeknya, Anda perlu mencampur kunyit dengan yogurt dan lemon terlebih dulu. Campur bahan-bahan itu hingga berbentuk pasta, kemudian gosokkan pada selangkangan secara perlahan. Diamkan dulu selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
3. Tomat
Cara memutihkan selangkangan juga bisa dilakukan dengan tomat. Caranya, aplikasikan ekstrak tomat pada selangkangan selama 15-20 menit. Jika Anda merasa gatal setelah menggunakan bahan alami itu, segera hentikan pemakaian supaya efek sampingnya tidak semakin parah.
4. Lidah buaya
Lidah buaya juga bisa dimanfaatkan untuk mencerahkan warna kulit selangkangan. Tidak hanya itu, rutin memakai lidah buaya juga efektif melembabkan kulit sehingga berbagai macam masalah kulit dapat Anda hindari. Caranya hanya dengan rutin mengoleskan gel lidah buaya pada selangkangan.
5.Lemon
Lemon adalah salah satu jenis buah yang mengandung banyak vitamin C, sehingga kulit gelap bisa teratasi dengan baik. Anda hanya perlu mengaplikasikan air lemon pada selangkangan. Diamkan dulu selama minimal 15 menit kemudian bilas dengan air bersih.
(Penulis : Effendy Wongso)
Tag
Berita Terkait
-
Apa Itu Dermo-Botanical Beauty? Ketika Bahan Alami Bisa Merawat Kulit Lebih Optimal
-
5 Alasan Kenapa Tomat Wajib Jadi Skincare Favorit
-
Tips Eksfoliasi Aman untuk Kulit Kering agar Skincare Meresap Lebih Maksimal
-
Bak Main Game RPG! LEMON Ajak Fans Level Up Lewat Single Terbaru yang Penuh Semangat
-
Stop Kemerahan! Ini Dia Solusi Eksfoliasi Nyaman untuk Kulit Sensitif
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen