SuaraBatam.id - Buat Anda pecinta tanaman hias dan punya hewan peliharaan, Anda harus cermat saat memilih tanaman apa yang aman.
Bagi yang memelihara kucing, simak berikut ini tanaman hias yang aman untuk diletakan di rumah. Bentuk dari tanaman hias indoor yang aman bagi kucing ini juga dijamin membuat rumah Anda lebih segar.
Diketahui, tak semua tanaman hias aman bagi kucing. Ada sejumlah tanaman yang sedikit beracun sehingga membuat kucing mengalami gangguan kesehatan. Oleh karena itu, jangan sampai salah memilih tanaman hias yang diletakan di rumah.
Melansir dari laman Hunker, Selasa (31/8/2021), simak berikut ini beberapa tanaman hias indoor yang aman untuk kucing atau hewan peliharaan lainnya.
1. Calathea Medallion
Calathea Medallion atau yang memiliki nama lain Calathea roseopicta 'Medallion' ini merupakan tanaman yang cocok diletakan di ruang tamu. Bentuk daunnya bulat dengan sedikit aksen merah anggur dan hijau tua. Tanaman ini dianggap tanaman yang aman bagi kucing.
2. Pohon Uang
Tanaman hias indoor berikutnya yang aman bagi kucing yaitu pohon uang. Tanaman yang dikenal juga dengan nama money tree atau Pachira aquatica ini tumbuh sebagai tanaman pengendali erosi. Tanaman ini tidak terlalu menyukai cahaya matahari langsung, sehingga perawatannya terbilang lebih mudah.
3. Hoya Heart
Baca Juga: Biar Kamar Makin Estetik, Ini 5 Tanaman Hias yang Cocok untuk Kosan
Hoya Heart juga disebut sebagai tanaman yang aman untuk kucing. Tanaman yang memiliki bunga beraroma harum ini menyukai cuaca hangat, namun sedikit sensitif jika terkena cahaya matahari langsung. Tanaman ini cocok untuk menghiasi rumahmu.
4. Echeveria Lola
Echeveria Lola ini tanaman populer yang memiliki warna cantik. Daunnya cenderung tebal dan mudah menghasilkan anakan. Perawatannya juga cenderung mudah. Tanaman ini aman untuk kucing sehingga cocok diletakan di area rumah.
5. Haworthia fasciata
Haworthia Zebra juga masuk dalam kategori tanaman yang aman bagi kucing. Tanaman yang memiliki bentuk menarik ini masih satu keluarga dengan tanaman lidah buaya. Pada daunnya yang tebal, terdapat aksen garis-garis putih cerah seperti zebra.
Nah, itulah daftar 5 tanaman hias indoor yang aman bagi kucing. Bagi yang memelihara kucing dan ingin menanam tanaman indoor, bisa memilih tanaman hias seperti yang sudah disebutkan di atas.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen