SuaraBatam.id - Mencegah varian virus Corona Baru, Wakil Ketua II DPRD Kepulauan Riau (Kepri) Raden Hari Tjahyono meminta Pemprov Kepri memperketat pintu masuk bagi wisatawan mancanegara maupun Tenaga Kerja Asing (TKA), jika nantinya sudah dibuka.
Permintaan ini disampaikan Raden Hari untuk mengantisipasi masuknya varian virus Corona baru, salah satunya varian Mu.
"Alhamdulillah secara keseluruhan program vaksinasi di Kepri berjalan lancar melebihi target nasional di atas 70 persen. Tren Covid juga melandai, tapi kita tetap harus waspada karena virus ini terus bermutasi dan sekarang kita dengar ada varian Mu," kata dia, kemarin.
Ditambahkannya, jangan hanya masyarakat yang diminta untuk tidak kendor memperhatikan protokol kesehatan (prokes). Tetapi pintu masuk pengunjung mancanegara ke Indonesia atau ke Kepri juga harus diawasi.
Baca Juga: Para Korban Kebakaran di Batam Mohon Bantuan Pembuatan Surat Identitas
PCR dan sertifikat vaksin adalah hal yang paling penting dikontrol jangan sampai ke penduduk sendiri diawasi ketat, tapi warga asing yang cenderung berpotensi membawa virus malah tidak diawasi.
"Virus ini kan datangnya bukan dari Indonesia, tapi dari luar negeri. Ini yang aneh sebenarnya kalau masyarakat kita di awasi ketat tapi masyarakat luar negeri yang datang ke kita belum maksimal pengawasannya," ujar Raden Hari.
"Padahal virus ini kan datangnya dari luar Kepri atau diluar negara kita, jadi kita minta tracking ketat dilakukan terhadap orang-orang luar negeri yang berkunjung ke Kepri," pungkas Politisi PKS ini.
Berita Terkait
-
Nelayan Teluk Bakau Tolak Ekspor Pasir Laut Pemerintah, Begini Respons Wakil Bupati Bintan
-
Lomba Perahu Naga Kepri Potensial Hadirkan Cuan
-
Dana Total Rp 60 M Tersedia Bagi 2 Ribu Pelaku UMKM 2024 di Kepulauan Riau
-
Maksimalkan Perekonomian Natuna, Pemprov Kepri Siapkan Pendaratan Kendaraan di Dermaga
-
Satria Mahathir Si 'Cogil' Ditangkap Gegara Keroyok Anak Anggota DPRD Kepri
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra