
SuaraBatam.id - Tidak heran jika makanan yang dijual di bandara dibanderol dengan harga yang lebih mahal dibanding di tempat lainnya.
Karena harga yang mahal, banyak warganet yang membayangkan jika porsinya bisa mengenyangkan perut.
Sayangnya, seorang warganet yang membeli makan di bandara merasa tak puas dengan porsi yang ia dapatkan. Cerita pengalamannya pun dibagikan melalui akun Instagram @_sadfood.
Dalam unggahan itu, warganet ini bercerita tentang kejadian yang ia alami pada tahun 2019 silam. Karena menunggu boarding yang cukup lama, ia memutuskan untuk makan dahulu.
Baca Juga: Beredar Video Milisi Taliban Berseragam Militer AS Kuasai Bandara Kabul
Ia datang ke sebuah rumah makan yang ada di bandara dan memesan paket ayam penyet. Saat itu ia berharapn porsi ayam penyet paling tidak berukuran normal seperti yang kerap dijumpai di sejumlah rumah makan.
Sayangnya saat datang ia justru terkejut. Paket ayam penyet yang datang porsinya benar-benar tak sesuai ekspektasi.
Ia mendapatkan nasi, tahu goreng, tempe goreng, lalapan dan ayam penyet. Ukuran yang didapat benar-benar kecil. Bahkan ayam penyet yang didapat bukan potongan bagian ayam yang utuh.
Ayam penyet yang didapat seukuran dengan tempe dan tahu yang ukurannya juga sangat kecil. Padahal piring yang digunakan cukup besar.
Satu porsi ayam penyet yang ia beli di rumah makan bandara itu dibanderol dengan harga Rp50 ribu. Harga tersebut terbilang cukup mahal terlebih makanan yang ia dapatkan porsinya cukup mini.
Baca Juga: Makan Ayam Penyet Rp50 Ribu di Bandara, Porsi Makanannya Bikin Nangis
Unggahan ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahannya.
"Saking kecilnya itu ayam, awalnya nggak ngeh kalau ada ayamnya. Hahaha ini yang mahal kayaknya piring sama kursinya deh," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Astaga itu kayak makanan diet. Dikit banget wkwkwk," ujar warganet ini.
"Di bandara menurutku paling aman makan di resto franchise atau fastfood. Walaupun lebih mahal dari cabang lain tapi porsi tetep sama kayak biasanya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (1/9/2021), unggahan ini sudah disukai lebih dari 4 ribu akun Instagram.
(Hiromi Kyuna)
Berita Terkait
-
Intip Calon Jemaah Haji Gelombang Kedua Mulai Berdatangan ke Asrama Haji Pondok Gede
-
Bandara Soetta Miliki Terminal Khusus Haji & Umrah, Prabowo Apresiasi Transformasi InJourney
-
Prabowo Bikin Heboh di Bandara Soetta: Candaan "Menghilang" ke Menhan Jadi Sorotan!
-
Depan Prabowo, Erick Thohir Janji Revitalisasi Maskapai LCC di Bandara Soetta Rampung Tahun Depan
-
Prabowo Resmikan Terminal Haji-Umrah di Soetta: Jalur Khusus Imigrasi Arab Saudi Langsung di RI
Terpopuler
- Selamat Datang Shin Tae-yong! Tak Sabar Bertemu di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
- Selamat Tinggal Ole Romeny dan Marselino Ferdinan, Bos Oxford Kasih Isyarat
- Pemain Asing PSM Makassar: Sepak Bola Indonesia Hanya Cocok untuk Cari Uang, Bukan Main Serius
- Selamat Datang Mauro Zijsltra! Mau Sumpah WNI Timnas Indonesia Debut di Tim Senior FC Volendam
- 7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB Terbaik Mei 2025
Pilihan
-
Mobil Listrik Polytron G3 Diluncurkan: Harganya di Bawah Rp 300 Juta, Baterai Pakai Sistem Sewa
-
Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
-
Kapolres Sragen Garansi Hukuman Berat Predator Anak, Pasal Berlapis Menanti Guru Agama Bejat
-
Terungkap Modus Guru Agama di Sragen Cabuli Siswi SD, Berawal dari Kegiatan Ini
-
Sragen Gempar! Guru Agama Bejat Cabuli Siswi SD 21 Kali di Kelas
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan