SuaraBatam.id - Nokia hari ini mengumumkan bahwa Indosat Mega Media (IndosatM2 atau IM2), anak perusahaan PT Indosat Tbk, menggunakan solusi Nokia WiFi Mesh untuk memberikan pengalaman broadband terbaik kepada para pelanggan rumah dan korporasi di seluruh Indonesia. Nokia WiFi Beacon termasuk perangkat yang disediakan dalam solusi ini. Dengan Nokia WiFI Beacon, IndosatM2 dapat menyediakan jangkauan layanan yang luas di seluruh wilayah.
Sebagai mitra yang dipilih oleh IndosatM2, Nokia akan menyediakan solusi WiFi Mesh, sehingga memungkinkan bagi IndosatM2 untuk menawarkan layanan broaband GIGAmaze kepada para pelanggannya. Nokia juga telah mendirikan Customer Experience Center yang didukung oleh solusi WiFi Mesh di kantor IndosatM2. Di Customer Experience Center ini akan ditunjukkan bagaimana para pelanggan bisa merasakan pengalaman yang berbeda dengan solusi WiFi Mesh.
Teknologi Nokia WiFi Mesh dapat memberikan jangkauan sinyal yang lebih kuat dan stabil di semua sudut rumah atau kantor. Nokia WiFi Mesh memastikan jangkauan sinyal dan kecepatan yang lebih baik dibangingkan dengan router tradisional.
Pelanggan IndosatM2 dapat dengan mudah menginstal dan mengatur koneksi WiFi mereka melalui aplikasi seluler. Solusi Nokia WiFi Mesh mempunyai kemampuan built-in untuk memilih saluran WiFi dengan kecepatan terbaik dan sedikit gangguan. Dengan solusi ini para pelanggan IndosatM2 akan merasakan kecepatan jaringan yang sangat tinggi dan latensi
(waktu tunggu) yang rendah, sehingga memungkinkan bagi mereka untuk bisa menikmati aplikasi yang membutuhkan keandalan dan broadband berkecepatan tinggi tanpa gangguan.
Edi Riyanto, Chief Executive Officer IndosatM2, mengatakan: “Semenjak pandemik Covid- 19 terjadi tahun lalu, ketergantungan pada broadband semakin meningkat. Dengan solusi Nokia WIFI Mesh yang memang sudah terbukti keunggulannya, IndosatM2 dapat menawarkan jangkauan jaringan yang lebih andal dan stabil di dalam ruangan. Ini akan memungkinkan bagi para pelanggan kami dapat memanfaatkan broadband terbaik di kelasnya sehingga dapat menjalankan tugas profesional dan pribadi mereka tanpa adanya gangguan.”
KP Goh, Head of Nokia Indonesia, mengatakan: “Wifi Beacon dari Nokia adalah solusi whole-home mesh terbaik di industri ini. Solusi ini dapat membantu para penyedia layanan broadband di seluruh dunia untuk bisa menawarkan jangkauan yang stabil dan kuat kepada para pelanggan mereka. Pengguna akhir (end-user) dari solusi ini dapat dengan mudah mengelola perangkat mereka melalui aplikasi seluler. Solusi kami ini memastikan kinerja jaringan kelas dunia. Kami senang dapat bermitra dengan IndosatM2 untuk menyediakan perangkat Nokia WiFi Beacon yang sudah terbukti selalu memberikan layanan terbaik kepada para pelanngan kami.”
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen