SuaraBatam.id - Seorang perempuan muda belum lama ini menceritakan jika dirinya menjual jam tangan dari kertas dan viral di TikTok.
Aksesori jam tangan ini sangat digemari beberapa orang untuk menambah rasa percaya diri dalam penampilan.
Karenanya ada berbagai model dan jenis jam tangan yang dijual di pasaran.
Salah satu yang unik dan menjadi perhatian adalah jam tangan kerta buatan siswi SMA yang viral di TikTok. Dalam sebuah unggahan terbarunya, gadis berhijab ini menuliskan jika ia membuat berbagai macam jam tangan kertas, yang awalnya ia jual pada teman-teman di sekolahnya.
Baca Juga: Viral Cewek Jualan Jam Tangan Kertas Hingga Laris Manis, Warganet: Yang Beli Kenapa Sih?
Akun bernama @dinimood tersebut memperlihatkan bagaimana bentuk produk jam tangan yang ia gambar dan warnai sendiri dengan berbagai macam spidol berwarna, di atas kertas label yang sudah dilengkapi dengan perekat.
Jam tangan ini ia jual dengan harga Rp 25 ribu. Meski jarum jam tidak menyala atau tidak bisa menunjukkan waktu yang sebenarnya layaknya jam tangan sungguhan, tak disangka produknya laku terjual dengan banyak peminat.
"Pas SMA jual jam kertas laris manis," tulis akun tersebut.
Bahkan, saat ini, produk tersebut terlihat ia jual di salah satu e-commerce dengan cukup banyak pembeli. Tentu saja, hal tersebut membuat banyak warganet heran. Kenapa produk tersebut bisa memiliki banyak pembeli.
Ternyata, bukan cuma sekali ini saja gadis tersebut menjual produk unik. Ia juga pernah memasarkan hijab yang terbuat dari koran. Video ini pun berhadil menarik perhatian dengan 1,4 juta penonton.
Baca Juga: Bikin Haru! Berusia 110 Tahun, Kakek Ini Masih Harus Bekerja Menarik Becak
"Kalo kaya gini yang bermasalah bukan penjualnya, tapi yang beli njir," ungkap @cibxxxxy.
"Di belakanganya ada kunci jawaban mungkin," tulis @zidxxx._.
"Yang beli pada kenapa siii?," tanya akun @dwixxxny heran.
"Berarti lu jago marketing, buktinya barang gak guna kayak gitu bisa banyak yang beli," ungkap @keyxxxen.
(Dinda Rachmawati)
Berita Terkait
-
Anggun Pakai Baju Desainer Lokal saat Debat Pilkada, Kris Dayanti Kenakan Jam Tangan 38 Kali Lipat UMR Batu
-
Ironi Selvi Ananda, Datang ke Acara Amal Pakai Jam Tangan Rolex Seharga Mobil
-
Smartwatch Tidak Berfungsi di Pergelangan Bertato? Ini Penyebabnya
-
Netizen Kalah! KPK Hentikan Penelusuran, Percaya Harga Jam Tangan Dirdik Jampidsus Rp 4 Juta
-
Pendapatan YouTube Vincent Ricardo, Mau Bayar 5 Kali Lipat Jam Tangan Jaksa Kasus Tom Lembong
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra