SuaraBatam.id - Kekinian, tidak sedikit orang-orang yang bergurau masalah profesi, beberapa dari mereka tak jarang terdengar merendahkan. Giat berusaha serta berdoa, belum lama ini viral kisah wanita sukses membeli rumah tiga lantai secara cash berkat tekun berjualan minuman Pop Ice.
Usai viral video TikTok orang takut nikah muda karena enggan berjualan Pop Ice, kini salah seorang wanita memberikan pembuktian menohok.
Melalui akun TikTok @nikitaaldira, wanita ini menceritakan kisahnya bahwa berjualan Pop Ice tak seburuk yang dipikirkan banyak orang.
Nikita bahkan berhasil sukses buah kerja kerasnya berjualan Pop Ice. Kini wanita tersebut bisa membeli rumah impian tiga lantai dengan pembayaran secara cash alias tunai.
Baca Juga: Angin Puting Beliung Rusak Rumah Warga Desa Naga Kesiangan
Pop Ice sendiri adalah minuman sachet yang cukup populer dengan berbagai rasa. Padahal segala sesuatunya dapat berbuah manis jika dilakukan secara tekun sepenuh hati.
Hal itu membuat seorang wanita yang berdagang Pop Ice buka suara tentang hasil yang ia dapatkan. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @nikitaaldira.
Awalnya, wanita ini mengatakan berjualan Pop Ice terlihat remeh bagi kebanyakan orang. Meski demikian, ia merasa senang menjalani usaha ini.
Ketekunannya dalam berjualan Pop Ice pun berbuah manis. Setelah berjualan Pop Ice selama 17 tahun, akhirnya ia bisa membelu rumah secara tunai.
Tak hanya itu, ia juga merenovasi rumah tersebut menjadi 3 lantai. Dirinya yakin betul bahwa ketekunan, kesabaran dan fokus adalah kunci kesuksesan.
Baca Juga: Tak Bisa Hadir, Lelaki Ini Punya Cara Unik untuk Ramaikan Pernikahan Sahabat
"Asal kalian tekun, fokus, dan sabar, pasti sukses! Kita 17 tahun jualan Pop Ice, alhamdulillah bisa beli rumah cash dan renov lantai 3," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Dalam unggahan tersebut ia menunjukkan Pop ice yang ia jual dengan topping keju melimpah dan menggoda selera. Ia juga menunjukkan sebuah rumah yang tengah dibangun hasil kerja kerasnya selama ini.
Video tersebut kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Bener! Kadang suka kesel sama orang yang bilang nggak mau nikah muda karena takut jadi tukang Pop Ice. Padahal kan nggak ada salahnya jualan Pop Ice karena halal," komentar warganet ini.
Warganet lain ikut berkomentar. "Lihat ini jadi pengen jualan Pop Ice," ujar warganet ini.
"Yang suka meremehkan belum tentu penghasilannya lebih dari yang jualan Pop Ice. Belum tentu juga bahagia, jadi mari kita hargai satu sama lain tanpa merendahkan," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (25/8/2021), video wanita tajir melintir gegara jualan Pop Ice ini telah viral dan sudah disukai sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk melihat video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
-
Pagar Rumah Seret saat Dibuka, Begini Cara Memperbaikinya
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024