SuaraBatam.id - Pengamat ekonomi Universitas Maritim Raja Ali Haji Tanjungpinang, Dody Dermawan meminta pemerintah untuk mengontrol industri kesehatan di tengah pandemi COVID-19.
"Pengawasan terhadap bisnis kesehatan, seperti obat-obatan, masker, jasa tes usap antigen dan tes usap PCR perlu dilakukan untuk kepentingan masyarakat," kata Dody Dermawan.
Ia berharap, pemerintah untuk mengontrol biaya tes usap PCR maupun tes antigen, dan menyampaikan hal itu kepada publik.
Menurutnya, pemerintah harus menyampaikan kepada publik berapa harga pokok produksi perusahaan penyedia jasa tes usap antigen dan tes usap PCR sehingga diketahui berapa keuntungan yang diperoleh oleh pihak perusahaan.
Baca Juga: Syarat dan Lokasi Vaksin Moderna di Jakarta, Khusus yang Belum Pernah Vaksinasi
Transparansi pemerintah menurut dia perlu dilakukan untuk mencegah persepsi negatif di tengah masyarakat seolah-olah ada pihak-pihak yang memanfaatkan pandemi COVID-19 untuk kepentingan bisnis semata.
"Sampai saat ini kita tidak mengetahui berapa harga pokok produksi, namun dua hari lalu biaya tes usap PCR contohnya, turun dari Rp880.000 menjadi Rp500.000," ujarnya kepada Antara.
Dody mengatakan penekanan harga tes usap PCR itu menimbulkan pertanyaan, apakah selama ini bahan yang digunakan untuk tes usap PCR dan jasa tenaga kesehatan tidak mencapai Rp500.000. Persepsi lainnya juga muncul sebelumnya ketika harga tes usap antigen dapat ditekan pemerintah menjadi Rp150.000.
"Pemerintah dapat mengambil kebijakan berupa pemberlakuan harga batas tertinggi dan harga batas terendah, dengan memperhatikan kepentingan publik dan pengusaha," ucapnya.
Sementara itu, anggota DPRD Kepri Rudy Chua mengatakan biaya tes usap PCR yang turun menjadi Rp500.000, justru menimbulkan pertanyaan kenapa hal itu tidak dilakukan sejak beberapa bulan lalu.
Baca Juga: Riset: Pandemi Membuat Orang Semakin Menghargai Kebersamaan
Biaya jasa tes usap yang sempat mencapai Rp1,2 juta, kemudian turun menjadi sekitar Rp800.000 sudah lama terjadi, sebelum dua hari lalu diturunkan menjadi Rp500.000.
"Kami justru mempertanyakan apakah industri kesehatan ini benar-benar berbisnis, mencari keuntungan besar, dan terlindungi? Padahal banyak orang-orang yang mengalami kesulitan perekonomian di masa pandemi ini," kata Rudy, yang juga Koordinator Relawan COVID-19 Tanjungpinang.
Pengamat ekonomi dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pembangunan Tanjungpinang, Rahmad, belum mengetahui keuntungan yang diperoleh perusahaan jasa penyedia tes usap antigen maupun PCR. Keuntungan pihak pengusaha dapat dihitung bila diketahui berapa biaya pembelian bahan, biaya operasional dan pembayaran jasa nakes.
"Saya pikir, harga tes usap PCR yang tinggi merupakan upaya pemerintah menekan mobilitas penduduk ke luar daerah untuk menekan penyebaran COVID-19. Saya pikir itu berhasil," katanya.
Ia mengatakan bisnis kesehatan di masa pandemi memang berkembang pesat, karena dibutuhkan. Saat ini di Kepri banyak apotek dan penyedia jasa tes usap antigen dan PCR.
"Tentu berkembang pesat, karena dibutuhkan masyarakat," katanya.
Berita Terkait
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Sysmez Indonesia Gandeng Jepang Tingkatkan Industri Kesehatan
-
Admedika Raih TPA Service Provider of The Year di International GlobalHealth Indonesia Summit Conference & Awards 2025
-
Paramount Enterprise Awards 2025: Apresiasi untuk Mitra demi Transformasi Industri Kesehatan
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
Tag
Terpopuler
- Emil Audero Cetak Sejarah Setelah 1 Detik Resmi WNI, Jadi Kiper Paling ... di Asia!
- Erick Thohir Geleng-geleng dengan Sikap Bahrain Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Stadion GBK
- Sosok Mira Christina Setiady, Istri Bos Sritex Iwan Kurniawan Lukminto Punya Jabatan Moncer
- Ayah Mertua Elus-elus Perut Aaliyah Massaid Setelah Wudhu, Netizen Berdebat: Ajaran Siapa Sih?
- Seberapa Kaya Rudy Salim? Disebut Firdaus Oiwobo Cuma Sanggup Kasih Honor Rp6 Juta saat Podcast
Pilihan
-
Prabowo Jadikan IKN Proyek Strategis Nasional Meski Efisiensi, Netizen: Duit Dari Mana?
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 6 Maret 2025
-
Ketua DPRD dan Wawali Bontang Warning Kepala OPD yang Malas Rapat
-
Update Rumor Kepindahan Jay Idzes: Udinese Gunakan Rayuan Maut
-
Setelah Naik Tinggi, Harga Emas Antam Tiba-tiba Ambruk
Terkini
-
Hendak ke Kantor, Hakim Pengadilan Agama Batam Ditusuk Tak Jauh dari Rumahnya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?