SuaraBatam.id - Kelakuan netizen Indonesia lagi-lagi membuat satu negara geger. Baru-baru ini, seorang pria yang mengaku dari Aceh menuduh Presiden Joko Widodo menyogok aparat.
Pria yang diduga bernama Wulan Maulana itu juga menyebut, Presiden Jokowi menghancurkan umat Islam dan mengancam Aceh bakal memisahkan diri dari Indonesia.
Video yang salah satunya diunggah oleh akun Twitter Jumianto_RK itu lantas viral. pria itu juga menyinggung soal penangkapan orang-orang yang mengkritik Presiden Jokowi.
“Kau Jokowi, di zaman kau sekarang sudah melampau. Berapa ramai orang yang kau tangkap, orang yang kau penjarakan, orang-orang yang mengkritik kau,” tuturnya.
“Negara Indonesia negara demokrasi, tapi yang mengkritik kau, semua kau polisikan,” kata dia lagi.
“Sekarang semua polisi-polisi kau sogok. Kalau polisi melawan kau buang jabatan. Tentara-tentara semua kau sogok, tentara melawan kau buang jabatan,” ujarnya.
Bahkan, tidak berhenti dengan tuduhannya itu, ia menuding Presiden Jokowi telah menghancurkan umat Islam hingga dirinya pun tak segan-segan mengatai orang nomor satu di Indonesia itu bermuka binatang.
“Sehingga kau hancurkan umat Islam dengan umat Islam! Sungguh jahaman kau Jokowi. Kau tak tahu malu, persis kau macam muka ba*i!” kata dia.
Menurutnya, Presiden Jokowi adalah PKI yang mana ‘otak’ tersebut disiarkan oleh Megawati.
Baca Juga: Pembunuh Mayat Pria Terikat dalam Karung di Aceh Timur Ditangkap
“Ini semua otak PKI yang disiarkan oleh otak Megawati ke otak Jokowi. Jokowi menurunkan kepada bawahannya kepada anjing-anjing-anjing penjilat Jokowi,” kata dia.
Jelang menutup rekaman viral itu, pria tersebut kembali mengancam agar Presiden Jokowi tidak menyalahkan orang Aceh jika meminta merdeka alias pisah dari Indonesia.
“Ingat, Jokowi, jangan kau buat bangsa Aceh marah! Ingat Jokowi, jangan kau salahkan bangsa Aceh di saat bangsa Aceh minta pisah, minta merdeka!” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Singgung Pengritik Jokowi Ditangkap, Pria Aceh Tuding Jokowi Sogok Polisi
-
Viral Pria Aceh Sebut Jokowi Laknatullah Hingga Ancam Tembak Kepala Jokowi
-
PPKM Diperpanjang sampai 2 Agustus, Ini 4 Poin Penyesuaian Baru yang Disampaikan Jokowi
-
Kemungkinan Ada Covid-19 Varian Lain Lebih Ganas, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Selebgram Aceh yang Disebut Mirip Barbie, 7 Fakta Herlin Kenza
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar