
SuaraBatam.id - Satgas Penanganan COVID-19 Kota Batam Kepulauan Riau mencatat, tambahan 435 orang terinfeksi dan 424 orang lainnya sembuh dari paparan virus corona pada Jumat (23/7/2021) kemarin.
Dengan tambahan kasus ini, saat ini total 21.107 orang positif COVID-19 dan 17.528 orang di antaranya dinyatakan sembuh.
Laporan Satuan Tugas COVID-19 yang dibagikan Kepala Dinas Kominfo Kota Batam Azril Apriansyah juga menyampaikan tambahan 18 orang meninggal pada hari ini, sehingga totalnya menjadi 503 orang wafat.
"3.076 orang sedang dirawat," sebut laporan Satgas COVID-19 Batam.
Baca Juga: Hari Kedua Perpanjangan PPKM Darurat, Dishub Yogyakarta Putar Balik 200 Kendaraan
Dari 3.076 warga yang masih aktif COVID-19, 2.271 di antaranya menjalani isolasi mandiri, 191 orang di asrama haji, seorang di Bapelkes dan lainnya dalam perawatan di 15 rumah sakit rujukan.
"Tingkat kematian 2,383 persen, tingkat kesembuhan 83,044 persen, tingkat kasus aktif 14,573 persen," sebut laporan tersebut.
Dalam laporan yang sama menyebut, Virus Corona telah tersebar hingga wilayah pulau-pulau penyangga.
Dari tiga kecamatan hinterland, satu di antaranya menjadi zona merah, yaitu Belakangpadang dengan 28 orang masih aktif COVID-19.
Dua kecamatan penyangga lainnya, Bulang dan Galang zona merah muda dengan 17 dan 15 orang dalam perawatan. Sementara di pulau utama, seluruh kecamatannya merupakan zona merah.
Baca Juga: 19 Kasus Baru COVID-19 Terkonfirmasi di Hari Pembukaan Olimpiade Tokyo
Berita Terkait
-
Kau Pergi, Tapi Tak Pernah Hilang: Doa dan Cinta untuk Doni Monardo
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Rp17 Juta untuk Tiket Pesawat Domestik? Pemudik Meradang Lihat Harga Pasca Lebaran
Terpopuler
- 3 Pemain Abroad Sudah Tiba di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
- Media China Yakin Timnas Indonesia Naturalisasi Pemain Berbandrol Rp596 M
- 5 Rekomendasi Cushion dengan SPF 50, Sunscreen dan Makeup Jadi Satu Gak Bikin Ribet
- Kata Ustaz Yusuf Mansur soal Tudingan Pernikahan Luna Maya Tidak Sah Gegara Jeda Ijab Kabul
- 7 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 10 Mei 2025, Klaim Semua Hadiah dari Pemain OVR Tinggi hingga Gems
Pilihan
-
Pungli ke Pedagang Kaki Lima, Warga Kampung Baru Diciduk Anggota Polsek Pasar Kliwon
-
8 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang Meski di Bawah Terik Matahari
-
Potret Denny Landzaat Nikahi Annemarie de Waal di Gereja Maluku
-
Bak Bumi dan Langit! Beda Branko Ivankovic dengan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs China
-
Aroma Pahit Industri Jamu, Laba Produsen "Tolak Angin' Ambles 40 Persen di Kuartal I 2025
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan