SuaraBatam.id - Gubernur pertama Kepulauan Riau, Ismeth Abdullah mendadak dilarikan ke RS BP Batam, Kepulauan Riau, setelah diduga positif Covid-19.
Saat ini mantan Gubernur Ismeth Abdullah dirawat di RS BP Batam. Gubernur Ismeth disebut mengeluh sesak napas sebelum dibawa ke rumah sakit.
"Saat ini dirawat di RS BP Batam, dirawat di ruangan yang cukup nyaman," ujar seorang kerabat Ismeth Abdullah kepada Batamnews --jaringan Suara.com Kamis (1/7/2021).
Ia didampingi istrinya Aida Zulaikha Nasution saat dilarikan ke rumah sakit.
Untuk diketahui, Ismeth Abdullah pernah menjabat sebagai Gubernur Kepri pada periode 2006-2010. Tokoh berusia 74 tahun itu menjadi gubernur Kepri saat Provinsi Kepri dinobatkan sebagai provinsi ke-32 di Tanah Air.
Alumni Universitas Indonesia kelahiran Cirebon itu juga pernah menjabat Ketua Otorita Batam. Di tangan Ismeth Abdullah, Kepri berhasil menarik 400 Penanam Modal Asing (PMA).
Berita Terkait
-
Innalillahi! 11 Pasien Covid-19 di Jabodetabek Dilaporkan Meninggal karena Semua RS Penuh
-
Kasus Covid-19 Menggila, Perajin Peti Jenazah di Klaten Kewalahan
-
Viral Curhatan Nakes di Kota Batu, Disuruh Kerja Meski Ada yang Terpapar Covid-19
-
Banyak RS Penuh: LaporCovid-19 Tutup Layanan Bantuan, Minta Jokowi Terapkan Lockdown
-
Duh! Sempat Jadi Klaster, 47 ODGJ di Kota Semarang Terpapar Covid-19
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
Pilihan
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar