SuaraBatam.id - Pemerintah Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menyatakan sebanyak 342.303 warganya telah menerima suntikan vaksin COVID-19 dosis pertama, hingga Sabtu (26/6) 2021.
Berdasarkan catatan Dinkes vaksin dosis diberikan kepada tiga kelompok yaitu tenaga kesehatan yang sudah mencapai 8.914 orang, lansia sebanyak 16.614 orang dan pelayan publi 316.775 orang.
"Vaksinasi sudah mencapai 43,61 persen dari sasaran," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, dr Didi Kusmarjadi di Batam, Kepulauan Riau, Minggu (27/6/2021).
Sasaran vaksinasi di Batam sendiri sebanyak 785.003 orang warga dari lebih dari 1.167.882 orang penduduk.
Sedangkan untuk dosis kedua, pihaknya mencatat telah diberikan kepada 55.894 orang, atau mencapai 7,12 persen dari sasaran.
Dosis kedua ini diberikan kepada 8.537 orang nakes, 7.660 lansia, dan 39.697 pelayan publik.
Rentang yang jauh antara penerima dosis pertama dan dosis kedua karena vaksin yang diberikan di Batam adalah AstraZeneca, yang jarak pemberiannya mencapai delapan pekan.
Pemerintah kota memang melakukan berbagai upaya untuk mempercepat pemberian vaksin kepada warganya, demi mencapai target 70 persen tervaksin pada akhir Juli 2021.
Vaksinasi dilakukan di 21 puskesmas yang tersebar di seluruh kota, termasuk di pulau-pulau penyangga.
Baca Juga: Penyemprotan Cairan Disinfektan Secara Swadaya di Bekasi
Pemerintah juga mendirikan pusat vaksinasi di Temenggung Abdul Djamal bekerja sama dengan aparat kepolisian.
Selain itu, pemerintah juga menggandeng organisasi masyarakat dan komunitas untuk menyelenggarakan vaksinasi di lokasi-lokasu yang relatif dijangkau masyarakat, di antaranya di sejumlah masjid, wihara, kampus dan pusat perbelanjaan.
"Alhamdulillah capaiannya luar biasa," demikian Didi Kusmarjadi. (Antara)
Berita Terkait
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
-
Rentetan Kecelakaan Kerja di Galangan PT ASL Shipyard Kembali Terjadi, Polisi Turun Tangan
-
Geger Video Bom di Bandara Batam, Kapolda Kepri: Hoaks! Pelaku Sedang Kami Kejar
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar