
SuaraBatam.id - Kejadian lucu terekam saat vaksinasi Covid-19 yang digelar di Gedung Sri Serindit, Kota Ranai, Natuna, Kepulauan Riau (Kepri).
Seorang pria paruh baya berteriak histeris sembari memeluk salah seorang tenaga kesehatan (Nakes) sesaat sebelum disuntik vaksin.
Melihat tingkah pria tersebut, seisi Gedung Serindit menjadi riuh dibanjiri tawa karena ulah bapak tersebut. Kejadian itu sempat terekam kamera dan beredar di kalangan masyarakat.
Video tersebut kemudian viral hingga banyak tanggapan dari para netizen. Mulai dari yang mengatakan jika sang bapak hanya melakukan modus, hingga kelakuan sang bapak dianggap terlalu lebay lantaran memeluk erat seorang nakes perempuan.
Baca Juga: Pemprov Sumbar Targetkan Peningkatan Vaksinasi Covid-19 Secara Signifikan
Belakangan diketahui, perempuan yang dipeluk pria paruh baya tersebut adalah anak kandungnya sendiri.
Menurut keterangan Kepala Puskesmas Ranai, Nazri, pria yang dikenal dengan panggilan Bang Zul tersebut dulunya merupakan mantan perawat gigi di Puskesmas Ranai.
Tingkah kocak Bang Zul seketika itu membuat warga Ranai dan para netizen terpingkal-pingkal.
"Hitung-hitung untuk menghibur masyarakat agar tidak tegang dengan vaksinasi yang gencar kita lakukan akhir-akhir ini," ucap Nazri melansir Batamnews --jaringan Suara.com, Jumat (25/6/2021).
Seperti diketahui, Pemda Natuna saat ini sedang kejar target untuk bisa melakukan vaksinasi terhadap 12 ribu jiwa hingga 30 Juni 2021 mendatang.
Baca Juga: Niat Tagih Utang, Pria Asal Tanjungpinang Malah Dibacok Teman Hingga Luka Parah
Sehingga, Pemda Natuna mengimbau kepada masyarakat untuk segera melakukan vaksinasi bagi yang belum divaksin. Hal tersebut untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Natuna agar tidak semakin meluas.
Berita Terkait
-
Nakes Terpapar COVID-19, Puskesmas Kampung Sawah Ditutup
-
Pemprov Sumbar Targetkan Peningkatan Vaksinasi Covid-19 Secara Signifikan
-
Pedagang di Pantai Selatan Bantul Soal Vaksinasi: Sanksinya Kurang Humanis
-
Simpel tapi Romantis, Aksi Pria Merekam Pacar Diam-Diam Ini Curi Atensi
-
Bikin Emosi, Viral Cewek Ungkap Alasan Jadi Pelakor: Belum Menikah kan?
Terpopuler
- 3 HP Murah RAM 12 GB dan Memori 256 GB Terbaik Mei 2025
- Dirumorkan Jadi WNI, Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Dibajak Belanda
- 6 Rekomendasi HP Memori 512 GB dengan Chipset Dewa, Terbaik Mei 2025
- Heboh Visa Haji Furoda Belum Terbit, Ivan Gunawan Percaya Diri Tetap Berangkat
- 5 Rekomendasi Sepatu New Balance Terbaik untuk Traveling, Empuk dan Awet
Pilihan
-
7 Skincare Lokal Aman untuk Ibu Hamil, Ramah Kulit Tak Bahayakan Janin
-
5 Perbedaan Sunscreen Wardah UV Shield Airy Smooth dan Essential Gel, Pilih Mana?
-
Review Sunscreen Wardah UV Shield Acne Calming, Recommended buat Kulit Berjerawat
-
Erick Thohir Tambah Deputi di Kementerian BUMN, Buat Apa?
-
5 Rekomendasi Maskara Waterproof Terbaik, Bulu Mata Lentik nan Cantik
Terkini
-
Bocah di Batam Dianiaya Ayah Tiri, Ditemukan Terlantar di Rumah Sakit
-
ASN Tewas Usai Kencan 'Panas' dengan Wanita Muda di Hotel Karimun
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!