SuaraBatam.id - Lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia memperlihatkan perkembangan yang mengkhawatirkan. Dalam sepekan, rekor kasus Covid-19 terus tercetak hingga membuat pusat kesehatan di beberapa kota kewalahan.
Data Kementerian Kesehatan pada Kamis (24/06/2021), kasus harian Covid-19 di Indonesia bertambah 20.575 kasus yang merupakan rekor tertinggi dalam penambahan kasus baru dalam sehari sejak wabah melanda pada Maret tahun lalu.
Secara akumulatif, kasus positif Covid-19 di Indonesia menjadi 2,053 juta orang. Hasil positif tersebut ditemukan dari 136.896 spesimen yang selesai diperiksa pada Rabu (23/06/2021) dan Kamis.
Kasus tertinggi harian ada di DKI Jakarta. Ibukota juga mencatat rekor kasus harian tertinggi dengan 7.505 kasus penambahan per Kamis (24/06/2021).
Baca Juga: Kasus Positif Covid-19 Tembus 1 Juta Lebih, Netizen Ramai Ucap Selamat
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan Kamis (24/6/2021) hingga pukul 12.00 WIB, dari pertambahan tersebut, total kasus Covid-19 di DKI Jakarta hingga saat ini menjadi 494.462. Kondisi ini membuat DKI Jakarta termasuk dalam zona merah atau risiko tinggi.
Melansir dari data Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, terdapat 29 daerah (5,64%) termasuk dalam zona merah atau berisiko tinggi, 293 daerah zona oranye (57%) dengan risiko sedang, 166 daerah zona kuning (32,30%) atau risiko rendah, 25 daerah tidak ada kasus tambahan (4,86%), dan satu daerah tidak terdampak (0,19%).
Mengutip dari Batamnews --jaringan Suara.com, berikut 10 wilayah yang tercatat sebagai zona merah atau berisiko tinggi:
1. Kota Medan, Sumatera Utara
2. Kota Palembang, Sumatera Selatan
Baca Juga: Total 736 Ribu Lebih Pasien Covid-19 di Indonesia Dinyatakan Sembuh
3. Kota Bukittinggi, Sumatera Barat
4. Kota Metro, Lampung
5. Bintan, Kepulauan Riau
6. Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau
7. Ponorogo, Jawa Timur
8. Ngawi, Jawa Timur
9. Bangkalan, Jawa Timur
10. Wonogiri, Jawa Tengah
11. Kudus, Jawa Tengah
Berita Terkait
-
Konsep Sister Province: Hubei Jajaki Kerja Sama dengan Kepri
-
Menabung Sedikit Demi Sedikit, Perjuangan Nelayan Asal Kepri Jalani Ibadah Haji
-
Lagi! Suami Bunuh Istri: Di Kepri Korban Ditusuk dengan Sikat Gigi, Pelaku Klaim Sakit Hati
-
Heboh Anggota Polda Kepri Diduga Paksa Istri Threesome, Propam Turun Tangan Usut Kasus Bripda SK
-
Kapal Bermuatan 172 Ton Kelapa Tenggelam Di Perairan Kepri, 6 ABK Berhasil Diselamatkan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya