SuaraBatam.id - Sembari mencari-cari Ketua Kadin Kepri Akhmad Maruf Maulana, Ketua Kadin Batam Jadi Rajagukguk dikabarkan mengamuk.
Bahkan, dalam pencariannya melalui Grup Kadin Kepri, ia dikabarkan mengirim pesan penuh amarah kepada pria yang juga Ketua Golkar Kepri tersebut.
Jepretan layar pesan tersebut lantas viral hingga jadi perbincangan publik. Tidak hanya menyebar di grup internal, jepretan layar itu juga dibagikan di berbagai media sosial.
"Akhmad Maruf Maulana itu teman saya, bahkan sudah seperti saudara. Bukan senang saja berteman, dulu waktu susah pun dan sedang susah saya disampingnya. Cuma mulut kita harus dijaga baik-baik," ujar Rajagukguk yang juga Ketua DPW Perindo Kepulauan Riau tersebut pada awal pesannya.
Ia lantas memperingatkan Akhmad Maruf Maulana untuk tidak menjadikan semua orang menjadi musuh.
"Semua orang mau diajak jadi musuh, seperti hidup yang paling hebat di Kepri," ujar Jadi Rajagukguk dalam pesan itu.
Meski demikian, melansir Batamnews --jaringan Suara.com, Rajagukguk saat dikonfirmasi mengatakan, hubungannya dengan Ketua Kadin Kepri tersebut masih baik baik saja.
"Hubungan saya dengan Akhmad Maruf Maulana baik-baik saja," ujar Jadi Rajagukguk.
Meski demikian, tampak Jadi Rajagukguk kecewa dengan bisikan Maruf Maulana terhadap Jhon Kennedy terkait dirinya.
Baca Juga: Salah Ketik saat Kabari Ada Paket, Chat Kurir Ini Bikin Bete Sekaligus Ngakak
Hingga kini, Ketua Kadin Kepri Akhmad Maruf Maulana belum bisa dikonfirmasi terkait insiden tersebut.
Berita Terkait
-
Kisah Warganet Kasih Salam Pas Masak Nasi, Ujungnya Malah Bikin Publik Emosi
-
Belum All Out karena Fokus Tangani Pandemi, Perlahan Golkar Naikkan Popularitas Airlangga
-
Kenalan Baru Keturunan Timur Tengah, Wanita Syok Berat Baca Pesan WA
-
Cara Download Aplikasi Whatsapp Mod
-
Salah Ketik saat Kabari Ada Paket, Chat Kurir Ini Bikin Bete Sekaligus Ngakak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen