SuaraBatam.id - Youtuber Gofar Hilman belakangan ramai diperbincangkan karena dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan. Hal tersebut diungkap oleh akun @quweenjojo atau Nyelaras yang mengaku sebagai korban pada Selasa (8/6/2021) di Twitter.
Ia menjelaskan, kejadian tersebut terjadi di bulan Agustus 2018. Saat itu dirinya datang ke sebuah acara di Malang yang menghadirkan bintang tamu Gofar Hilman.
Akun tersebut menjelaskan bagaimana ia diduga menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan oleh mantan penyiar radio tersebut.
Beruntung, ada seorang lelaki yang menariknya sehingga dia aman setelah mengikuti instruksinya.
Pemilik akun @quweenjojo mengaku sempat membeberkan perlakuan tak menyenangkan Gofar Hilman itu di Instagram. Tapi dia memilih menghapusnya lantaran tidak mendapat banyak dukungan dari orang terdekat.
Terkait hal ini, Gofar sendiri sudah memberikan klarifikasi melalui akun Twitter resminya. Bahkan, ia tidak ragu untuk membawa kasus ini ke ranah hukum.
"Konfirmasi mereka bilang bahwa gue gak melakukan seperti yang dituduhkan tsb. Biar sama-sama enak, gue siap menyelesaikan masalah ini sebaiknya sih secara hukum, tapi kalau ada usulan lain gue siap mendiskusikan masukannya. karena melibatkan fitnah pake nama gue di sini," tulis Gofar, Rabu (9/6/2021).
Cuitannya tersebut lantas dibalas cibiran netizen. Mereka secara sarkas mengaitkan dengan Lawless yang merupakan salah satu usaha milik Gofar.
"Owner lawless kok pake jalur hukum," tulis akun @d***pa.
Baca Juga: Sosok Artis Ajak Maria Vania Threesome dengan Istri: Dia Jauh dari Gosip
"Punk kok pke jalur hukum," tulis warganet lainnya.
Namun, ada pula yang menyebut hal ini sebagai langkah yang benar karena Indonesia negara hukum. "Yakan negara kita negara hukum sis, giliran gapake jalur hukum terus nasib si korban mau gimana??" kata akun @/t****rabies.
Berita Terkait
-
Dugaan Pelecehan Seksual Oleh Gofar Hilman, Ini yang Bisa Dilakukan Saat Jadi Saksi
-
Jadi Sorotan Usai Dituding Lakukan Pelecehan Seksual, Ini 5 Fakta Gofar Hilman
-
Kasus Pelecehan Seksual Gofar Hilman Trending, Fiersa Besari Kuatkan Korban
-
Geger di Medsos, Gofar Hilman Dituding Lakukan Pelecehan Seksual
-
Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Gofar Hilman Siap Tempuh Jalur Hukum
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar