SuaraBatam.id - Jumlah pasien virus corona di Kota Batam, Kepulauan Riau meningkat secara signifikan dalam beberapa hari belakangan. Pada Sabtu (29/5/2021), kasus Covid-19 terkonfirmasi mencapai 201 orang.
Pada Minggu (30/5/2021) kasus Covid-19 tercatat mengalami penurunan, dengan jumlah pasien terkonfirmasi positif sebanyak 64 orang.
Sedangkan untuk kasus aktif Covid-19 telah mencapai 1.191 orang. Secara keseluruhan, kasus aktif tersebut sedang mengalami perawatan dan karantina.
Pusat karantina di Kota Batam salah satunya dipusatkan di Asrama Haji milik Badan Pengusahaan (BP) Batam yang terletak di kawasan Batam Centre. Sejauh ini total pasien yang menjalani isolasi di tempat tersebut mencapai 461 orang.
Koordinator Asrama Haji, Pebrialin menyebutkan kapasitas Asrama Haji sampai saat ini masih mencukupi. Namun ia menyebut tidak lagi bisa menampung pasien dalam jumlah banyak.
“Total 461 orang sedang menjalani isolasi di sana, dan bisa menampung pasien 50 orang lagi,” ujar Pebrialin, Senin (31/5/2021).
Ia mengatakan, 16 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebelumnya sudah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah karena membutuhkan penanganan lebih lanjut.
Tidak hanya itu, pihak terkait juga melakukan pemeriksaan swab PCR terhadap 33 orang pasien, 12 orang diantaranya sudah dinyatakan negatif Covid-19 sehingga diperbolehkan pulang.
“Kami juga hari ini telah melakukan pemeriksaan swab PCR terhadap 94 orang pasien, hasilnya sore nanti,” kata dia.
Baca Juga: Belum Ada Kepastian Kuota, 60 Persen Calon Haji Sumsel Selesai Divaksin
Dengan jumlah pasien yang terus bertambah, Pebrialin menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Batam telah menyiapkan tempat isolasi lainnya, yaitu Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes).
“Sedang persiapan ke sana, tunggu penuhi asrama haji ini dulu,” katanya.
Pantauan di lapangan, pasien isolasi mandiri yang dibawa ke Asrama Haji Batam cukup tinggi.
Berita Terkait
-
Covid-19 Tiba-tiba Melonjak di Guangzhou China, Penerbangan Dibatalkan
-
Ratusan Bed Disiapkan Antisipasi Lonjakan Covid-19, Bobby: Jangan Ada Penolakan Pasien
-
Kejar Target Buka Sekolah Juli 2021, Nadiem Kerahkan 13 Ribu Vaksinator dari Kampus
-
Mahyeldi Minta Dugaan Penyelewengan Dana Covid-19 Sumbar Diusut Tuntas
-
Positif Covid-19, Bupati Tegal Dilarikan ke Rumah Sakit
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya