SuaraBatam.id - Kapal KM Karya Indah rute Ternate ke Sanana dikabarkan mengalami musibah kebakaran saat berada di Timur Laut dari Pulau Lifamatola.
Salah seorang penumpang dari kapas nahas tersebut, Muhammad Ali Sadad Jainahu menjelaskan bagaimana kronologi awal Kapal KM Karya Indah terbakar.
Awal pertama kali para penumpang menyadari adanya kebakaran, ujar Muhammad Ali Sadad, saat ada api yang berasal dari kamar mesin kapal KM Karya Indah.
Dengan cepat, api merambat ke badan kapal hingga membuat para penumpang panik hingga berusaha meraih pelampung sebelum akhirnya terjun ke laut.
“Jadi, peristiwa yang terjadi itu api dari mesin kapal, kami panik karena api dari belakang kapal dari kamar mesin semakin membesar. Kita semua lari ke anjungan kapal, kemudian ABK (Anak Buah Kapal) memberikan pelampung kepada semua penumpang,” kata dia, melansir Hops.id (jaringan Suara.com).
Muhammad Ali juga mengatakan, dia bersama para penumpang lainnya sempat terombang-ambing di lautan selam kurang lebih dua jam.
Beruntung, Tim SAR yang turun ke lokasi sekitar Kapal KM Karya Indah yang terbakar berhasil mengevakuasi para penumpang.
“Kami terapung di atas laut kurang lebih selama 2 jam baru ada pertolongan, alhamdulillah kami selamat semua,” imbuhnya.
Kekinian, Tim SAR sudah dikerahkan untuk melakukan pencarian dan pertolongan. Kapal KM Karya Indah diperkirakan terbakar sekitar pukul 07.03 WIT.
Baca Juga: Terbakar Disambar Petir, KM Kartika Jaya Ditarik ke Luar Pelabuhan Samudera
Pihak Basarnas Ternate melalui Unit Siaga SAR Sananamengaku telah menerima informasi tersebut dari Sofyan, Kasat Polair Sanana.
Kepala Basarnas Ternate Muhamad Arafah mengaku sudah menerima laporan yang disampaikan Sofyan sekitar pukul 08.30 WIT.
“Setelah menerima informasi, pukul 08.50 WIT, Tim Rescue Unit Siaga SAR Sanana berangkat menuju ke LKP untuk melaksanakan pencarian dan pertolongan menggunakan RIB 01. Estimasi waktu tiba di LKP pukul 10.23 WIT,” demikian Arafah.
Berita Terkait
-
KM Karya Indah Terbakar, Penumpang Loncat ke Laut dan Teriak Minta Tolong
-
Video Detik-detik KM Karya Indah Terbakar, Penumpang Tak Panik Meski Asap Mengepul
-
4 Pendaki Hilang di Gunung Gamalama, Tim Penyelamat Turun Tangan
-
KM Sinar Mas Terbakar di Laut Natuna, Tiga Orang Luka-luka
-
Perkembangan Kasus Wakil Ketua DPRD Maluku Utara Tabrak Polantas
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya