SuaraBatam.id - Warga Langkat digegerkan dengan adanya rekaman CCTV yang memperlihatkan sosok pria tanpa busana yang berkeliaran di sebuah perkampungan. Dalam narasi unggahan tersebut, warganet menyebut pria itu sebagai kolor ijo.
Dalam video 32 detik itu, nampak pria yang telanjang bulat mengenakan penutup kepala berwarna merah muda masuk ke teras rumah warga.
Peristiwa itu disebut terekam di salah satu rumah warga di Desa Sendang Rejo, Kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat, pada 23 Mei 2021, sekira pukul 03.41 WIB. Pria itu terlihat berupaya masuk ke rumah tersebut.
Pria itu tampak berupaya membuka jendela. Namun karena tidak bisa berhasil, pria itu terlihat kabur ke belakang rumah.
"Kolor ijo meresahkan warga Sedang Rejo, Pasar 8, Gang Jibur," tulis pengunggah video.
"Yang punya anak gadis dan yang ditinggal suaminya hati-hati ya," sambungnya.
Kekinian, Kasubbag Humas Polres Binjai Iptu Siswanto Ginting mengatakan, polisi bakal memeriksa kebenaran video tersebut.
Video itu juga turut mendapatkan perhatian dari Ahli Antropologi dari Universitas Negeri Medan (Unimed) Erond L Damanik. Menurutnya, kolor ijo hanya mitos di masyarakat Jawa.
"Itu kan manusia kecil yang dikatakan memiliki celana pendek berwarna hijau. Itu sebenarnya mitos Jawa," ucap Erond kepada wartawan, Senin (24/5).
Baca Juga: Lega Setelah 4 Tahun Diteror 2 Kolor Ijo, Warga Kaget Pelakunya Begini..
Erond mengatakan masyarakat asli Sumut sebenarnya tidak mengenal yang namanya kolor ijo. Dia mengatakan apa yang terekam CCTV di rumah warga di Langkat bukan kolor ijo.
Erond mengatakan kolor ijo hanya mitos yang berkembang di masyarakat sebagai hantu yang dikirim untuk melukai seseorang.
"Itu sama kayak tuyul yang diperintah pemiliknya untuk mencuri uang orang lain," kata dia, melansir Riau Online (jaringan Suara.com).
Berita Terkait
-
Sempat Masuk Kamar, Kolor Ijo Kabur Setelah Warga Teriak Minta Tolong
-
Viral Penampakan 'Kolor Ijo' Satroni Rumah Warga di Langkat
-
Sadis! Pasutri di Langkat Dianiaya OTK, Polisi Turun Tangan
-
Gegara Jual Narkoba, Rafika Duri dan Suami Dicokok Polisi
-
Pergoki Maling Kotak Amal, Pengurus Masjid di Langkat Dianiaya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar