SuaraBatam.id - Bakti anak kepada orang tua seringkali diibaratkan tak bisa membalas kebaikan orang tua kepada anaknya.
Namun, bukannya berbakti, anak yang satu ini durhaka luar biasa. Seorang pria berusia 29 tahun ditangkap polisi lantaran menebas ibu kandungnya saat tengah salat tarawih berjamaah.
Media lokal melaporkan, petugas kepolisian menerima laporan terkait adanya penebasan dan penusukan menggunakan parang sekira jam 10 malam waktu setempat.
Peristiwa nahas tersebut terjadi di daerah Kepala Batas, negara bagian Penang, Malaysia pada Senin (10/5/2021) lalu.
"Pria itu tidak bekerja dan dinyatakan positif menggunakan narkoba tetapi tidak memiliki catatan kriminal sebelumnya," kata Kepala Polisi Seberang Perai Utara OCPD Asst Comm Noorzainy Mohd Noor melansir Batamnews (jaringan Suara.com), Selasa (11/5/2021).
Petugas juga membawa dua bilah parang yang digunakan oleh pria itu untuk melukai kedua orang tuanya. Belakangan diketahui pria itu diduga mengalami gangguan jiwa.
Kepolisian menyebut, korban alias ibu kandung pelaku menderita luka di tangan kirinya dan sudah dibawa ke Rumah Sakit Kepala Batas. Korban menerima sepuluh jahitan akibat perbuatan anaknya.
Kronologi kejadian bermula saat ibu korban tengah menjalankan ibadah salat tarawih. Mendadak pelaku keluar dari kamarnya dan langsung menebaskan parang ke orang tuanya.
“Ayah berhasil mengelak (pisau) sedangkan ibunya luka-luka akibat ditusuk anaknya yang didiagnosis gangguan jiwa pada 2016 dan saat ini menjalani perawatan,” ujarnya.
Baca Juga: Berani Jemput Paket di Kantor JNE, Pria Ini Ditangkap Polisi
Berita Terkait
-
Polisi Gagalkan Peredaran 25 Kg Sabu Tujuan Balikpapan dan Parepare
-
Salat Tarawih Unik di Masjid Agung Surakarta: 11 dan 23 Rakaat Sekaligus
-
Berawal dari Tilang, Sindikat Narkoba di Singkawang Terbongkar
-
Tuntut Mantan Suami Nindy Ayunda Hukuman 1 Tahun Penjara, Ini Alasan Jaksa
-
Bandar Narkoba Kampung Ambon Buron, Polisi: Sampai Lobang Tikus Kami Kejar
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya