SuaraBatam.id - Kepala Kepolisian Resor Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, meminta kepada umat muslim agar menggelar malam takbiran dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah di masjid saja.
"Untuk takbiran keliling kan sudah dilarang. Tetapi diperkenankan takbiran di masjid," kata Kapolresta Mataram Kombes Pol Heri Wahyudi di Mataram, Selasa (11/5/2021).
Larangan takbir keliling ini dengan tujuan agar mencegah penularan Covid-19, Kapolresta Mataram juga mengingatkan agar aturan pelaksanaan malam takbiran di masjid jangan dilupakan.
"Tetap jaga prokes (protokol kesehatan) dengan aturan pelaksanaan dihadiri 10 persen dari kapasitas masjid," ujarnya.
Untuk mengawal aturan tersebut, Heri mengatakan bahwa Polresta Mataram akan menerjunkan Satgas Operasi Ketupat Rinjani 2021 dan Bhabinkamtibmas yang bertugas di masing-masing wilayah. Dalam tugasnya, Heri mengingatkan personel agar lebih mengedepankan upaya preemtif dan preventif yang humanis.
"Kami akan mengimbau dulu, kalau masih bersikeras kita akan lakukan pembubaran," ucap dia.
Untuk mencegah timbulnya kerumunan yang berpotensi menjadi wadah penyebaran Covid-19, Polresta Mataram juga mengerahkan personelnya dalam mengawasi aktivitas masyarakat di kawasan yang berpotensi menciptakan keramaian menjelang lebaran Idul Fitri 1442 H.
Seperti pusat-pusat perbelanjaan yang kini menjadi tempat perburuan masyarakat mencari kebutuhan lebaran, Polresta Mataram mendirikan empat posko pengawasan prokes Covid-19. (Antara)
Baca Juga: Pacari Janda, Seorang Duda Dikeroyok dan Ditikam dengan Tombak
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar