SuaraBatam.id - Kepala Kepolisian Resor Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, meminta kepada umat muslim agar menggelar malam takbiran dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah di masjid saja.
"Untuk takbiran keliling kan sudah dilarang. Tetapi diperkenankan takbiran di masjid," kata Kapolresta Mataram Kombes Pol Heri Wahyudi di Mataram, Selasa (11/5/2021).
Larangan takbir keliling ini dengan tujuan agar mencegah penularan Covid-19, Kapolresta Mataram juga mengingatkan agar aturan pelaksanaan malam takbiran di masjid jangan dilupakan.
"Tetap jaga prokes (protokol kesehatan) dengan aturan pelaksanaan dihadiri 10 persen dari kapasitas masjid," ujarnya.
Untuk mengawal aturan tersebut, Heri mengatakan bahwa Polresta Mataram akan menerjunkan Satgas Operasi Ketupat Rinjani 2021 dan Bhabinkamtibmas yang bertugas di masing-masing wilayah. Dalam tugasnya, Heri mengingatkan personel agar lebih mengedepankan upaya preemtif dan preventif yang humanis.
"Kami akan mengimbau dulu, kalau masih bersikeras kita akan lakukan pembubaran," ucap dia.
Untuk mencegah timbulnya kerumunan yang berpotensi menjadi wadah penyebaran Covid-19, Polresta Mataram juga mengerahkan personelnya dalam mengawasi aktivitas masyarakat di kawasan yang berpotensi menciptakan keramaian menjelang lebaran Idul Fitri 1442 H.
Seperti pusat-pusat perbelanjaan yang kini menjadi tempat perburuan masyarakat mencari kebutuhan lebaran, Polresta Mataram mendirikan empat posko pengawasan prokes Covid-19. (Antara)
Baca Juga: Pacari Janda, Seorang Duda Dikeroyok dan Ditikam dengan Tombak
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar