SuaraBatam.id - belum lama ini, jagat maya Indonesia digegerkan dengan adanya warga yang mengklaim menangkap babi ngepet di Depok. Babi ngepet tak lain adalah kepercayaan pesugihan yang kerap diperbincangkan di Indonesia.
Saat hal ini tengah ramai dibahas di berbagai lini hingga viral, seorang ibu-ibu mendadak muncul dengan dugaannya yang menyinggung adanya keluarga kaya raya padahal menurutnya hanya pengangguran.
Meski akhirnya kini babi dengan bulu hitam itu sudah mati dengan dipenggal dan dikuburkan secara terpisah, ternyata perkara ini belum sepenuhnya selesai.
Paling baru, pembongkaran kuburan babi tersebut dilakukan warga dengan sejumlah petugas dari kepolisian.
Berkaitan dengan hal itu, Kapolsek Sawangan, AKP Rio Mikael Lumban Tobing menuturkan, pembongkaran kuburan babi ngepet dilakukan usai adanya dugaan pemindahan kuburan oleh warga.
Kuburan yang sebelumnya berada di dalam area pemakaman keluarga kini telah dipindahkan ke lokasi yang tak jauh dari kuburan sebelumnya.
"Iya tadi anggota melakukan pembongkaran karena masih menjadi perhatian masyarakat," ujar Rio melansir Batamnews (jaringan Suara.com), Rabu (28/4/2021).
Ia melanjutkan, potongan hewan diduga babi ngepet itu telah diamankan dan dibawa ke Polsek Sawangan.
Berdasarkan laporan warga, masih ada banyak yang ingin melihat kuburan, sementara mengingat situasi yang masih dihadapkan dengan pandemi Covid-19, maka diputuskan untuk diamankan demi hindari kerumunan massa.
Baca Juga: Ibu di Depok Curigai Tetangganya Babi Ngepet, Banyak Uang Tapi Nganggur
"Iya untuk menghindari kerumunan massa dikhawatirkan menimbulkan penularan Covid-19," papar dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya