
SuaraBatam.id - Sejumlah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) atau Pekerja Migran Indonesia (PMI) mulai berdatangan ke Indonesia melalui Kepri. Sesuai aturan, mereka harus menjalani karantina dengan dua kali tes swab.
Disampaikan oleh Ketua Satuan Tugas (Satgas) Letkol Kav Sigit Dharma Wiryawan, kepulangan para TKI melalui Batam mencapai 652 orang dengan 69 orang diantaranya positif Covid-19.
“Jadi mereka (PMI) wajib isolasi 5 hari, sebelum mereka dipulangkan ke daerah asalnya,” ujar Sigit melansir Batamnews (jaringan Suara.com), Rabu (28/4/2021).
Jika selama isolasi dan dua kali swab mereka negatif, dapat dipastikan mereka bisa kembali ke kampung halaman dengan tenang.
Baca Juga: Polisi Mulai Pasang Spanduk Larangan Mudik Lebaran
Meski demikian, 6-17 Mei 2021, jalur penerbangan ditutup, Sigit mengatakan bahwa hingga kini belum ada keputusan bagi PMI yang kembali ke daerah asal pada periode tersebut.
“Sementara ini, belum ada keputusan,” katanya.
Selama belum ada kepastian, Sigit berharap para PMI bsisa bersabar dan untuk sementara ditampung di rumah susun (rusun) di Batam.
“Tetap kami lakukan penampungan,” ucapnya.
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan dalam waktu dekat pihaknya melakukan refocusing untuk anggaran bagi kebutuhan PMI ketika menjalani karantina di Batam.
Baca Juga: Mudik Lebaran Dilarang, Bandara Adi Soemarmo Hanya Kurangi Jam Operasional
Beberapa pihak juga dilibatkan untuk mengganggarkan kebutuhan para PMI,diantaranya Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BNP2TKI).
“Semua sumber sedang dioptimalkan, mana yang bisa akomodir, itu yang akan kami gunakan,” ujar Amsakar.
Berita Terkait
-
Kemenag Gunungkidul Perbolehkan Santri Mudik Sebelum Ada Larangan Mudik
-
Video 2 Pria Angkut Jenazah Ibu Pakai Motor, Badan Diapit Ratusan Kilometer
-
Penumpang Pesawat Naik dari Belakang ke Depan, Berisiko Tinggi Covid-19
-
Polisi Mulai Pasang Spanduk Larangan Mudik Lebaran
-
Jelang Mudik Lebaran, Pemkot Solo Siapkan 200 Tempat Tidur untuk Karantina
Tag
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan