
SuaraBatam.id - Sebuah video yang memperlihatkan wanita muda joget erotis di atas mobil terbuka sambil berkeliling membangunkan warga untuk sahur disorot Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Peristiwa yang terjadi di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel) disebut MUI setempat telah menodai agama.
"Apalagi (aksi joget erotis) dishooting dan di-share (disebar) kemana-mana, itu sebenarnya menodai ajaran islam yang sangat luhur," ujar Sekretaris MUI Sulsel Muhammad Ghalib, Kamis (15/4/2021).
Dalam video itu, nampak sejumlah pria dan wanita tengah berjoget di atas mobil terbukayang melaju dengan membawa alat pengeras suara yang memutarkan musik untuk membangunkan warga sahur.
Lagu-lagu yang diputar tak lain merupakan musik-musik diskotek, yang dibarengi joget erotis sejumlah muda-mudi.
Musik menghentak itu dibarengi dengan wanita yang berjoget di bak belakang disambut dengan sorakan oleh sejumlah pria di bak mobil dan yang mengendarai motor. Ghalib menegaskan, membangunkan orang-orang untuk sahur tidak mesti dengan cara yang menodai agama.
"Membangunkan orang sahur, prinsipnya dan tujuannya bagus. Tetapi kalau cara yang dilakukannya melanggar nilai-nilai ajaran Islam yang luhur, maka ia menjadi tidak baik," katanya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
"Jadi kan tujuannya mau melakukan hal yang baik, tapi caranya melanggar nilai-nilai agama dan itu sesungguhnya tidak boleh dengan cara seperti itu," sambungnya.
Ia juga mengingatkan agar masyarakat turut mengawasi tindakan para muda-mudi di lingkungan mereka.
Baca Juga: Susah Bangun Pagi, Ini Tips Agar Terbangun Saat Sahur di Bulan Ramadhan
"Kita berharap masyarakat kita juga melakukan pengawasan. Agar generasi kita terlatih ke masjid, salat subuh, bukan cara-cara seperti itu, pergaulan bebas ya," katanya.
Berita Terkait
-
Bisa Bikin Cepat Haus, Bolehkah Minum Kopi saat Sahur?
-
Terlalu Unik, Cara Bangunkan Sahur ala Pemuda Komplek Bikin Iri
-
Cocok untuk Menu Sahur Anak Kos, Begini Cara Membuat Oyakodon Khas Jepang
-
Tak Disarankan Hangatkan Makanan Berbuka buat Sahur, Mending Lakukan Ini
-
Susah Bangun Pagi, Ini Tips Agar Terbangun Saat Sahur di Bulan Ramadhan
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Sepatu Adidas Terbaik 2025: Ikonik, Wajib Dimiliki
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 22 Juli: Klaim Skin Evo dan Bundle Squid Game
- Rp6 Juta Dapat Motor BeAT Bekas Tahun Berapa? Ini Rekomendasinya!
- 47 Kode Redeem FF Terbaru 22 Juli: Ada Skin SG, Reward Squid Game, dan Diamond
Pilihan
-
Head to Head Timnas Indonesia U-23 vs Thailand: Misi Lanjutkan Dominasi
-
Harga Emas Antam Terus Melorot, Hari Ini Rp 1.934.000 per Gram
-
Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
-
Ekslusif: Melihat dari Dekat Aksi Mohamed Salah dkk di Kai Tak Stadium Hong Kong
-
4 Rekomendasi Mobil Bekas 20 Jutaan, Aura Jadul dengan Kegagahan di Jalanan
Terkini
-
Warga Batam Siap-siap! Listrik Padam 23-25 Juli 2025, Cek Wilayahmu
-
BRImo Catat Pertumbuhan Pengguna 21,2%, Capai 42,7 Juta Berkat Kemudahan Bertransaksi
-
Pinjol Ilegal Hantui Desa, BRI Siapkan Jurus Pamungkas Lewat Koperasi Merah Putih
-
Dividen Menggiurkan, Saham BBRI Jadi Primadona Setelah Program Kopdes Merah Putih Diluncurkan
-
BRI Ingatkan Nasabah Waspadai Phishing Demi Keamanan Transaksi Digital