SuaraBatam.id - Mulai hari ini, layanan tes cirus corona GeNose-19 secara efektif diberlakukan di Bandara Hang Nadim. Layananini dibuka mulai pukul 6 pagi hingga 6 sore dengan biaya cukup Rp40 ribu untuk sekali tes bagi setiap calon penumpang.
"Hasilnya bisa diketahui dalam 3 menit saja," kata seorang petugas layanan GeNose19 di Hang Nadim kepada Batamnews (jaringan Suara.com).
Guna menghindari antrean yang panjang, pihak bandara menyarankan agar calon penumpang melakukan tes sehari sebelum keberangkatan atau lebih awal sebelum jam keberangkatan.
"Jadi kalau mau berangkat jam 2 siang, jam 9 pagi bisa datang untuk melakukan tes," ujar salah satu petugas layanan tes GeNose di Bandara Hang Nadim.
Calon penumpang bisa memanfaatkan layanan pendaftaran secara online untuk mengakses tes GeNose ini melalui link atau tautan https://genose.15innovate.com/.
Prosesnya sangat mudah, calon penumpang hanya mengisi data NIK/Nomor Paspor, Nama, email, nomor ponsel, maskapai, nomor penerbangan, tanggal dan jam keberangkatan serta bisa menentukan waktu untuk tes GeNose19.
Berita Terkait
-
GeNose C19 Resmi Beroperasi di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Jumat Besok
-
Ini Perbedaan Masa Berlaku GeNose C19, PCR, dan Rapid Test
-
Penumpang Pesawat Dari dan Menuju Kepri Alami Penurunan
-
Pemkot Makassar Pakai GeNose C19, Ada Sejumlah Anjuran Sebelum Tes
-
Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Belum Wajibkan Tes GeNose C19
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen